Kenali penyebab dan dampak serbuk putih yang muncul di kutub aki mobil.
Irsyaad W/Otomotifnet.com
Kenali penyebab dan dampak serbuk putih yang muncul di kutub aki mobil.

Otomotifnet.com - Lepas pasang aki mobil ada urutannya.

Jangan sampai salah urutan soal kabel karena bisa berujung runyam.

Ketika akan melepas aki yang lama, pastikan posisi kontak mobil berada dalam posisi off.

Selanjutnya, jangan sampai terbalik soal urutan kutub kabel mana yang lebih dulu dilepas.

Hal ini penting karena berkaitan dengan masalah safety.

"Dahulukan melepas kabel kutub negatif. Setelah yang negatif terlepas, baru yang kabel di kutub positifnya," kata Dealer Technical Support Dept Head PT Toyota Astra Motor (TAM) Didi Ahadi, beberapa waktu lalu disitat dari Kompas.com.

"Hal ini penting untuk menghindari terjadinya arus pendek atau korsleting pada kelistrikan," ujarnya.

Lepas kabel aki sebelum mobil terendam banjir
F Yosi/Otomotifnet
Lepas kabel aki sebelum mobil terendam banjir

Setelah kedua kabel terlepas, angkat aki yang lama.

Namun sebelum memasang aki yang baru, baiknya bersihkan dulu kotoran atau kerak yang ada pada kedua kutub kabel.

Pemasangan aki yang baru juga ada aturannya.

Secara tahapan, kebalikan dengan ketika akan melepas aki yang lama.

Setelah aki baru ditempatkan, pasang terlebih dahulu kabel yang positif.

Setelah itu, lanjutkan dengan pemasangan kabel pada kutub negatif.

"Karena juga kabel negatif dipasang terlebih dahulu, ada potensi korsleting ketika kabel positif bersentuhan dengan bodi," ucap Didi.

Begini cara mencabut kabel aki mobil diesel atau bensin yang benar (foto ilustrasi)
Andhika Arthawijaya/Dok. OTOMOTIF
Begini cara mencabut kabel aki mobil diesel atau bensin yang benar (foto ilustrasi)

 

Baca Lebih Lanjut
7 Cara Merawat Aki Mobil Ini Bisa Bikin Umurnya Awet Bertahun-tahun
ARSN
Cara Reset Printer Epson L31, Jangan Sampai Salah Langkah!
Sindonews
3 Cara Mencuci Mobil Ini Bikin Cat Mobil Enggak Gampang Baret
ARSN
Grebek Bengkel Indra Variasi Mobil Salah Satu Terlengkap di Purwokerto
Radityo Herdianto
Berikut Beberapa Cara Menggunakan Moisturizer dengan Benar
Sindonews
Begini Cara Menyetel Ulang Rem Tangan Mobil, Jangan Terlalu Tinggi
Dok Grid
10 Makanan yang Kerap Disantap dengan Cara yang Salah, Begini Seharusnya
Sindonews
Inilah Penyebab Aki Motor Gampang Ngedrop, Cukup Bersihkan Part Ini
Dok Grid
Penyebab Indikator Bahan Bahan Mobil Diesel Nyala, Lakukan Hal Ini
Dok Grid
Harus Tahu, Ini 3 Penyebab Setir Mobil Bisa Bergetar Saat Dikendarai
ARSN