SRIPOKU.COM -  Pesta sepak bola EURO 2024 tinggal menghitung hari lagi akan bergulir.

Namun tidak semua pemain bintang yang bisa merasakan sengitnya persaingan EURO 2024.

Setidaknya, ada 15 pemain bintang yang absen pada EURO 2024.

 

Dari 15 pemain tersebut ada Gelandang Barcelona Frankie de Jong masuk dalam daftar pemain bintang yang absen tak bela negaranya di EURO 2024.

Absennya Frankie de Jong harus diterima, karena persoalan cedera yang tak kunjung sembuh dengan baik membuat dirinya gagal memperkuat Timnas Belanda di Euro 2024.

Frankie de Jong mengalami cedera pergelangan kaki saat membela Barcelona di laga El Clasico melawan Real Madrid pada 21 April lalu.

Sejak saat itu, ia belum pernah bermain lagi dan usaha untuk membuatnya pulih terus dilakukan.

Harapannya, pemain 27 tahun itu bisa pulih tepat waktu dan bergabung dengan skuad De Oranje.

Pelatih Belanda Ronald Koeman sebelumnya masih menyimpan harapan untuk De Jong. Ia memasukkan sang pemain dalam skuadnya untuk Euro 2024.

Namun demikian, seperti dilaporkan ESPN, tinggal hitungan hari kick off Euro, kondisi De Jong belum seratus persen sembuh.

Alhasil, Ronald Koeman akhirnya mencoret gelandang yang dijuluki anak ajaib Belanda itu per Senin (10/6/2024) kemarin.

Absennya De Jong menambah daftar panjang pemain top yang absen di Euro 2024, baik karena cedera maupun karena memang tak dipanggil pelatih.

Sebelumnya, penyerang Polandia Arkadiusz Miliki juga mengalami nasib serupa, dikeluarkan dari skuad.

Striker Juventus itu mengalami cedera pada laga uji coba saat Polandia menang 3-1 atas Ukraina pada Sabtu (8/6/2024) lalu.

Milik bermain sebagai starter, namun harus keluar lepangan lebih cepat setelah mengalami masalah pada lututnya.

Ini menjadi kabar buruk bagi Milik. Pasalnya ini menjadi kali kedua ia mengalami hal serupa.

Sebelumnya pada Euro 2021 lalu, pemain 30 tahun itu juga absen setelah mengalami cedera di laga uji coba terakhir sebelum Euro dimulai.

Lebih buruk lagi bagi Polandia, menyusul absennya Arek Milik, striker mereka hampir bernasib sama.

Robert Lewandowski juga dikabarkan mengalami cedera saat pertandingan persahabatan melawan Turki.

Lewandowski tertatih-tatih keluar lapangan setelah pertandingan berjalan setengah jam.

Namun belum dipastikan apakah kondisi cedera ini akan sampai membuat Lewandowski dicoret dari skuad.

Menurut jurnalis TVP Sport Mateusz Borek (via Super Express Sport ), cedera bintang Barcelona itu tidak perlu dikhawatirkan.

Pemain 35 itu disebut merasakan sedikit ketegangan otot dan memutuskan untuk meninggalkan lapangan sebagai tindakan pencegahan.

Jika Lewandowski absen, jelas itu akan menjadi kerugian besar bagi Polandia yang tergabung dalam grup neraka bersama Belanda, Prancis dan Austria.

Sementara itu, rival segrup Polandia, yakni Prancis sebelumnya juga mendapati kabar kurang mengenakkan.

Penyebabnya, striker mereka Kylian Mbappe, bernasib sama dengan Lewandowski yang mengalami cedera.

Namun demikian, sang pelatih Didier Deschamps mengaku optimis jika pemain andalannya itu tidak ada masalah.

Deschamps bahkan berani menjamin Prancis bakal tampil full skuad di Euro 2024 di Jerman nanti.

Selain De Jong dan Arek Milik, ada pula pemain yang absen karena cedera, yakni Harry Maguire.

Pemain Manchester United itu dicoret Gareth Southgate dari skuad Timnas Inggris.

Selain itu, ada bintang muda Barca, Gavi, yang absen panjang karena cedera lutut tak kunjung sembuh sejak November tahun lalu.

Lalu ada David Alaba yang juga gagal membela Austria karena persoalan cedera tak kunjung sembuh sejak Desember tahun lalu.

Sementara itu, ada pula pemain yang tidak cedera namun tak dapat panggilan untuk bermain di Euro 2024.

Meski penampilannya di level klub cukup baik, namun rupanya sang pelatih mempunyai pertimbangan lain yang membuatnya dianggap kalah bersaing.

Mereka diantaranya ialah James Maddison, Jack Grealish, Manuel Locatelli, Mat Hummels, Marcus Rashford, Pau Cubarsi, Nicolo Zaniolo hingga Marcos Llorente.

Daftar Pemain Absen Tak Bela Negaranya di EURO 2024

Marcus Rasford (Inggris - tidak dipanggil ke skuad)
Jack Grealish (Inggris - dicoret dari skuad)
James Maddison (Inggris - dicoret dari skuad)
Mat Hummels (Jerman - tidak dipanggil ke skuad)
Reece James (Inggris - tidak dipanggil ke skuad)
Ian Maatsen (Belanda - dicoret dari skuad)
Marcos Llorente (Spanyol - dicoret dari skuad)
Pau Cubarsi (Spanyol - dicoret dari skuad)
Francesco Acerbi (Italia - cedera)
Christopher Nkunku (Prancis - tidak dipanggil ke skuad)
Ben Chilwell (Inggris - tidak dipanggil ke suad)
Sandro Tonali (Italia - hukuman indisipliner)
Nicolo Zaniolo (Italia - tidak dipanggil ke skuad)
Thibaut Courtois (Belgia - tidak dipanggil ke skuad)
Frankie de Jong (Belanda - tidak dipanggil ke skuad)

Baca Lebih Lanjut
15 Pemain Top Bakal Absen Bela Negaranya di Euro 2024, Terbaru Bintang Barcelona dari Belanda
Adi kurniawan
Daftar Final Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024: Southgate Coret Grealish, Maguire dan Maddison
Arif Tio Buqi Abdulah
Ini daftar pemain timnas Inggris untuk Euro 2024
Antaranews
Alasan Kejam Pelatih Inggris Gareth Southgate Coret Jack Grealish dan Maguire dari Skuad Euro 2024
Alfian
Tanpa Maguire dan Grealish, Timnas Inggris umumkan skuad Euro 2024
Antaranews
Southgate Berat Hati Mendepak Grealish dan Maddison
Detik
Euro 2024: Lamine Yamal di Ambang Rekor Pemain Termuda
Detik
Timnas Inggris Tanpa Harry Maguire di Euro 2024
Timesindonesia
Southgate umumkan skuad Inggris untuk Euro 2024
Antaranews
Euro 2024 - Bawa 1 Pemain Man United, Southgate Akui Berjudi Besar
Sri Mulyati