Jakarta (ANTARA) - Espanyol mengamankan tiket promosi ke strata tertinggi Liga Spanyol untuk musim 2024/2025 pada Minggu setempat atau Senin dini hari WIB, dengan kemenangan 2-0 di pertandingan playoff kedua atas Real Oviedo pada final playoff promosi.
Javi Puado mencetak dua gol pada fase akhir babak pertama di Stage Front Stadium untuk membawa klubnya menang agregat 2-1, serta mengembalikan klub masa kecilnya itu ke strata tertinggi.
Hasil itu membawa Espanyol, yang finis di posisi keempat di klasemen akhir musim lalu, segera kembali ke divisi teratas setelah hanya satu musim berada di strata kedua.
Ini merupakan kedua kalinya klub asal Barcelona itu naik ke divisi teratas setelah sempat terdegradasi pada 2020.
Sebelumnya mereka terakhir kali terdegradasi pada 1994.
Puado mampu lolos dari pengawalnya saat situasi tendangan sudut untuk menyambut bola dan melesakkan sepakan kaki kanan yang tidak dapat diantisipasi kiper Oviedo, Leo Roman, untuk mengubah skor menjadi imbang agregat 1-1 pada menit ke-44.
Pemain 26 tahun itu kemudian kembali mencetak gol tiga menit kemudian untuk mengamankan kemenangan timnya. Ia menyambut bola kiriman Pere Milla di dalam kotak penalti untuk dikonversi menjadi gol kedua.
Oviedo memenangi leg pertama playoff dengan skor 1-0 di kandang mereka pada Minggu (16/6) lalu. Namun setelah kekalahan di Katalunya, penantian mereka untuk kembali ke strata tertinggi sejak musim 2000/2001 akan harus dilanjutkan.
Baca Lebih Lanjut
Mimpi Buruk Jadwal Pertandingan Man City Pep Guardiola Terungkap di Tengah Pergantian Liga Champions
Khairil Rahim
Bursa Transfer Liga 1 - Semen Padang Mulai Gencar Rekrut Pemain, Gaet 2 Sosok Berlabel Timnas Indonesia yang Pernah Abroad
Abdul Rohman
Torino berpisah dengan Juric dan rekrut Vanoli sebagai pelatih baru
Antaranews
Hasil Semifinal Liga GSM di Kota Semarang: Tugu FC Taklukkan Bongsari, Melaju ke Final
Catur waskito Edy
Timnas Wales Butuh Pelatih Baru, Konglomerat Indonesia Bersiap Tunjuk Fabregas Jadi Pelatih Como 1907
Najmul Ula
Wonderkid Lamine Yamal Tetap Sibuk Kerjakan PR saat Berlaga di Euro 2024
Sindonews
Luis de la Fuente Semringah Spanyol Lolos ke 16 Besar usai Bungkam Italia
Sindonews
Promosi ke Eredivisie, Groningan Tak Butuh Ragnar Oratmangoen Lagi
Detik
Legiun Asing Tiba di Indonesia, Sebut Potensi Besar Malut United FC di Liga 1 2024-2025
BolaSport
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi Beda Nasib, CR7 Nyaris Bikin Timnas Portugal Batal Menang, La Pulga Jadi Inspirator Kemenangan Timnas Argentina
Raka Kisdiyatma Galih