Nomor Induk Kependudukan (NIK) adalah nomor identitas penduduk yang tercantum pada KTP. Namun, karena berbagai hal NIK di KTP terkadang tak tercatat di Dukcapil.

Padahal nomor identitas ini banyak digunakan untuk mengurus berbagai berkasi dan dokumen, mulai dari membuat paspor, daftar kerja, mengajukan pinjaman atau membuat rekening bank hingga kini digunakan sebagai Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP).

Untuk itu masyarakat perlu memastikan betul apakah nomor identitas miliknya terdaftar di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil).

Namun tak perlu khawatir, sebab cara untuk cek NIK sangat mudah dilakukan secara online. Langkah pengecekannya pun cukup tidak memakan waktu lama dan bisa dilakukan kapan saja.

Dengan cara cek NIK secara online ini, masyarakat sudah tidak perlu repot-repot lagi untuk datang ke kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil). Melansir dari situs dukcapil Pemkab Kotawaringin Barat, berikut 6 cara mudah cek NIK KTP Terdaftar di Dukcapil atau tidak

1. Email Dukcapil Kemendagri

Cara cek NIK online yang kedua dengan menggunakan email dengan mengirimkan email kecallcenter.dukcapil@gmail.com. Dengan format #NIK#Nama_Lengkap#Nomor_Kartu_Keluarga#Nomor_Telp#Keluhan. Kalian harus menunggu balasan kurang lebih satu kali 24 jam untuk mengetahui pengecekan NIK.

2. Media Sosial Dukcapil Kemendagri

Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil juga memberikan layanan cek NIK mandiri melalui Twitter atau Instagram resminya @dukcapilkemendagri. Dukcapil juga dapat dihubungi melalui media sosial lainnya seperti Facebook.

3. SMS Dukcapil Kemendagri

Cara cek NIK online yang ketiga dapat melalui pesan singkat atau SMS. Hal tersebut dilakukan dengan menggunakan format Cek#KTP#NIK lalu kirimkan ke nomor dukcapil Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) di 0815-3636-9999.

4. WhatsApp Dukcapil Kemendagri

Selain melalui SMS, warga juga dapat mengecek NIK KTP secara online melalui aplikasi pesan singkat WhatsApp kemndagri. Kalian dapat mengirim pesan ke nomor 0813-2691-2479. Hal tersebut dapat dilakukan dengan mengirimkan data seperti nama lengkap yang sesuai dengan KTP, NIK, kelurahan/kecamatan/kabupaten/kota.

5. Laman Kemendagri

Warga juga dapat mengecek NIK online melalui situs resmi Kemendagri dihttps://dukcapil.kemendagri.go.id/. Ketika di beranda, cari menu e-KTP dan isi NIK yang kalian miliki. Jika nomor KTP tersebut sesuai, maka akan diarahkan pada tampilan yang berisi data lengkap sesuai dengan KTP.

6. Call Center Dukcapil Kemendagri

Walaupun cara terakhir ini bukan termasuk cara yang online, kalian dapat menghubungi call center Halo Dukcapil melalui nomor telpon 1500-537. Apabila ingin mengecek nomor NIK, maka Anda harus menyiapkan data seperti NIK dan nomor KK.

Baca Lebih Lanjut
Ini Alasan Kenapa KTP dan KK Tak Boleh Diberikan ke Sembarang Orang
Detik
Hilangkan Syarat KTP Fisik untuk Urus Paspor, Sistem Imigrasi Akan Diintegrasikan dengan Dukcapil
Giri
SAT SET! Ambil Saldo DANA Gratis Rp250.000 Pagi Ini, 24 Juni 2024, Cek Cara dan Temukan Linknya Disini!
Pos Kota
Cara Buka BSI Mobile di HP Baru Tanpa Harus Membuat Akun Lagi
Karunia Rahma Dewi
Biaya Pembuatan Akta Kelahiran Terbaru Bulan di Juni 2024, Cek Persyaratan dan Cara Mengurusnya
Vigestha Repit Dwi Yarda
Cara Buka Blokir Kartu ATM Mandiri Via Livin by Mandiri Tak Perlu ke Kantor
Karunia Rahma Dewi
3 Cara Transfer ShopeePay ke GoPay yang Mudah dan Cepat serta Syaratnya
Detik
Cara Mudah Dapatkan Saldo DANA Gratis dengan Aplikasi DANA
Faiz GajeeL
Saldo DANA Gratis Rp300.000, Cara Klaimnya Terbongkar, Cek di Sini
Saldo Dana
Cara Mendapatkan Link DANA, Selanjutnya Langkah Mudah Mendapatkan Limit Dari Akun DANA Premium!
Eka Riztha Pratama