TIMESINDONESIA, SURABAYA – Pelatih Timnas Indonesia U-19, Indra Sjafri, berharap dapat mengulang kesuksesan masa lalu di Jawa Timur setelah membawa Timnas U-19 ke final Piala AFF U-19 2024 di Surabaya.
Indra Sjafri memiliki kenangan manis di Jawa Timur, tepatnya di Sidoarjo pada tahun 2013, ketika ia mengantarkan Timnas U-19 yang dipimpin oleh Evan Dimas meraih gelar juara Piala AFF U-19 untuk pertama kalinya.
Pada edisi tahun ini di Surabaya, Indra kembali membawa Timnas U-19 ke final Piala AFF U-19 setelah mengalahkan Malaysia U-19 dengan skor 1-0 di semifinal, berkat gol Muhammad Alfharezzi Buffon pada menit ke-77 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (27/7/2024).
Jika berhasil memenangkan laga final melawan Thailand U-19 pada hari Senin mendatang, Indonesia akan mengoleksi dua gelar juara Piala AFF U-19 dari dua kali penampilan di final.
"Saya bersyukur kita bisa ke final. Seperti yang saya sampaikan kemarin, ini final kedua saya di Jawa Timur dan mudah-mudahan Jawa Timur menjadi kota yang baik untuk saya," ujar Indra dalam konferensi pers setelah laga.
Menjelang pertandingan final melawan tim asuhan Emerson Pereira, Indra menekankan pentingnya pemulihan kondisi para pemain sebagai pekerjaan rumah utama.
"Thailand juga menang dan akhirnya kami bertemu lagi dengan mereka," kata Indra. "Mereka memiliki waktu recovery beberapa jam lebih lama, jadi saya meminta tim dokter segera bekerja malam ini untuk memeriksa pemain yang cedera dan memberikan pemulihan yang cepat," tambahnya. (*)