TRIBUNBATAM.id - Berikut cara buka blokir kartu ATM dan kartu kredit Bank Mandiri.
Cara membuka blokir kartu ATM dan kartu kredit Bank Mandiri dapat dilakukan dengan praktis.
Pembukaan blokir kartu ATM Bank Mandiri dapat dilakukan tanpa harus ke kantor cabang.
Hal itu juga berlaku untuk pembukaan blokir kartu kredit Bank Mandiri.
Sebagai informasi, salah satu penyebab kartu ATM terblokir yaitu karena salah memasukkan PIN ATM sebanyak tiga kali.
Alhasil, kartu debit atau kartu ATM dan kartu kredit yang terblokir pun tak dapat digunakan untuk melakukan transaksi sampai dibuka oleh pihak bank.
Kejadian kartu ATM yang terblokir itu pun kerap dialami oleh sejumlah perbankan, salah satunya Bank Mandiri.
Untuk membuka blokir kartu ATM debit dan kredit Mandiri, nasabah tak perlu repot datang ke kantor cabang Bank Mandiri.
Pembukaan blokir kartu debit dan kredit Mandiri dapat dilakukan secara online.
Melalui aplikasi Livin by Mandiri, nasabah yang mengalami pemblokiran kartu debit dan kredit dapat membukanya dengan mudah.
Berikut Tribunbatam.id sajikan cara buka blokir kartu ATM dan kartu kredit Mandiri melalui aplikasi Livin by Mandiri.
(Tribunbatam.id/Cahyanti Nawangsari)