TRIBUNNEWS.COM - Waktu pertunjukan belum dimulai, mungkin kalimat tersebut yang tercermin dari seorang Kylian Mbappe di Real Madrid saat ini.

Jelang melawan Real Betis malam nanti di Santiago Bernabeu, Kylian Mbappe belum berhasil mencetak gol perdananya untuk Real Madrid di LaLiga atau Liga Spanyol.

Tiga pertandingan awal Liga Spanyol musim 2024/2025, Real Madrid baru sekali menang dan dua kali imbang dengan total 5 gol.

Kylian Mbappe yang notabene pemain terbaik dengan segala atribut yang dimiliki sebagai penyerang, belum cukup mampu menunjukkan tajinya.

Carlo Ancelotti terlihat menyambut Kylian Mbappe usai bergabung di Real Madrid.
Carlo Ancelotti terlihat menyambut Kylian Mbappe usai bergabung di Real Madrid. (Twitter Carlo Ancelotti)

Penurunan performa mencetak gol tak hanya dialami oleh Mbappe, tetapi juga Vinicius Junior.

Duet keduanya baru menghasilkan sebiji gol untuk Real Madrid.

Statistik Mbappe sejauh ini cukup baik dengan melepaskan 17 peluang. Namun dari jumlah tersebut, kemungkinan gol (xG0 yang dihasilkan oleh kapten Prancis tersebut hanya 0,13 per tendangan.

Karena hal itu, Kylian Mbappe mendapat banyak sorotan dan tentunya kritikan dari berbagai pihak.

Bagaimana sebuah ekspektasi besar bisa meledak dengan dukungan yang penuh dari rekannya.

Ledakan tersebut tidak didukung dengan keseimbangan dan kepercayaan yang terbangun dalam skuad Carlo Ancelotti.

Vinicius kerap melewatkan momen dengan Mbappe, begitu sebaliknya. Peluang yang seharusnya bisa dikonversikan menjadi gol dengan assist justru dieksekusi sendiri yang akhirnya gagal menjadi gol.

Pada berbagai potongan klip video yang tersebar di media sosial, baik Mbappe dan Vinicius pernah kecewa dengan kejadian di atas.

Menurut laporan AS Diario, staf kepelatihan Real Madrid meminta waktu agar koneksi Kylian Mbappe dengan rekan setimnya bisa terjalin dengan baik.

Tentunya tak jauh dari kata yang diharapkan, yakni kecocokan.

Waktu Mbappe bergabung dengan skuad Los Blancos masih tergolong minim, ekspektasi yang ditinggi tertanggung di pundaknya, hingga akhirnya kini kritikan itu keluar dari hasil yang minor.

"Mbappe bukanlah masalahnya," menurut AS.

Pemain Real Madrid telah menjalankan instruksi Ancelotti saat ditahan imbang Las Palmas di Gran Canaria.

Mencoba mengkoneksikan kembali tim sebagaimana penampilan musim lalu saat seluruh lini terkoneksi dengan baik. Kecepatan dan transisi menjadi salah satu kekuatan Real Madrid, tetapi lagi-lagi hasil belum berpihak kepada Los Blancos.

Peluang yang dikonversikan menjadi gol masih minim.

Debut Kylian Mbappe bersama Real Madrid di Liga Spanyol 2024/2025
Debut Kylian Mbappe bersama Real Madrid di Liga Spanyol 2024/2025 (instagram/433)

Kondisi Kylian Mbappe yang datang ke skuad Galacticos seperti yang pernah dialami Zinedine Zidane 'Zizou' di era tahun 2000-an silam.

Tepatnya pada tahun 2001.

Zizou didatangkan Real Madrid dari Juventus dengan mahar selangit, yakni 72 juta Euro.

Tapi hasilnya, Zizou belum mampu terkoneksi dengan baik dengan rekan setimnya di awal musim. Real Madrid mengalami LaLiga Liga Spanyol dengan kekalahan.

Lalu imbang dan menelan kekalahan berturut-turut melawan Valencia, Malaga, dan Real Betis.

Publik Santiago Bernabeu meneriakkan dan bersiul keras ke arah Zizou ketika itu.

Perlahan berjalannya waktu, solusi ditemukan oleh Vicente Del Bosque yang menjadi juru taktik ketika itu.

Dia menggunakan formasi asimetris 4-2-3-1 di mana Zidane memulai dari kiri dan bergerak ke tengah untuk memberikan ruang bagi Roberto Carlos naik ke lini depan.

Gebrakan itu menandai sebuah era baru bagi Real Madrid, singkatnya.

Kondisi saat ini, Ancelotti pernah mengeluh selama liburan musim panas lalu. Dia menyebutkan kedatangan Mbappe jelas menjadi pekerjaan rumah yang berat baginya dan mau tidak mau harus dapat solusi seperti yang pernah dilakukan Del Bosque.

Vinicius Junior, Jude Bellingham seperti Ronaldo, Figo dan pemain lainnya pada masanya saat itu.

Di mana Mbappe seharusnya diletakkan oleh Ancelotti, peran apa yang harus dia mainkan di lini depan Real Madrid.

Lawan Real Betis malam ini bisa menjadi ajang perubahan bagi Ancelotti jika Real Madrid tak ingin tertinggal dari rival abadi mereka, Barcelona dalam persaingan gelar juara.

Barcelona sudah mengoleksi 12 poin dari 4 pertandingan dengan produktivitas 13 gol. Sedangkan Real Madrid baru mengemas 5 poin dari 3 laga dan menghasilkan 5 gol.

Pertandingan Real Madrid vs Real Betis akan berlangsung pada Senin (2/9/2024) pukul 02.30 WIB.

(Sina)

Baca Lebih Lanjut
Real Madrid Start Lambat, Sulit Jinakkan Real Betis
Detik
Prediksi Skor Real Madrid vs Real Betis Liga Spanyol: Catatan Minor Ini Bisa Buat Mbappe Cs Terancam
Arif Tio Buqi Abdulah
Prediksi Skor Las Palmas Vs Real Madrid Malam Ini! Los Blancos Unggul H2H, Mbappe Ingin Pecah Telur
Khistian Tauqid
Hasil Liga Spanyol: Kylian Mbappe Masih Tumpul, Real Madrid Ditahan Las Palmas
KumparanBOLA
Carlo Ancelotti Konfirmasi Eksekutor Penalti Pilihan Pertama Real Madrid, Mbappe vs Vinicius Jr
Aprianto
Liga Spanyol: Real Madrid Ketinggalan Kereta, Waktunya Mbappe Guncang Bernabeu
Arif Tio Buqi Abdulah
LINK Live Score Las Palmas vs Real Madrid di Liga Spanyol, Mbappe dan Vinicius Junior Main Hari ini
Nia Kurniawan
Satu Pemain Real Madrid Bikin Girang Don Carlo, Bukan Kylian Mbappe atau Vinicius Jr di Liga Spanyol
Aprianto
Hasil Liga Spanyol Real Madrid vs Real Valladolid, Los Blancos Menang Telak
Ventrico Nonutu
Live Streaming Las Palmas vs Real Madrid di La Liga: Full Preview, Prediksi Skor, Kick Off 02.30 WIB
Glery Lazuardi