TRIBUN-TIMUR.COM - Salah satu pemain mencuri perhatian laga PSM Makassar vs Persib Bandung ialah Marc Klok.

Duel PSM Makassar vs Persib Bandung berakhir 0-0 di Stadion Batakan, Balikpapan, Rabu (11/9/2024).

Marc Klok merupakan eks pemain PSM Makassar.

Ia bergabung bersama PSM Makassar bersamaan Wiljan Pluim.

Setelah hengkang dari PSM Makassar, Marc Klok sempat gabung ke Persija Jakarta kemudian ke Persib Bandung.

Marc Klok dipercayakan menjabat sebagai kapten Persib Bandung.

Namun Marc Klok gagal membawa kemenangan bagi Persib Bandung.

Ia memiliki satu peluang nyaris membawa kemenangan bagi Maung Bandung.

Momen itu terjadi ketika laga PSM Makassar Vs Persib Bandung menginjak pada menit ke-77.

Kala itu Persib Bandung mendapat peluang emas berupa tendangan bebas dan Marc Klok bertindak menjadi eksekutornya.

Marc Klok mengirimkan umpan lambung dan berhasil disambut dengan baik oleh Nick Kuipers.

Sayang tandukan Nick melebar tipis ke sisi gawang PSM Makassar yang dikawal oleh Hilmansyah.

Tercatat, Marc Klok membukukan 41 sentuhan dalam laga bertajuk big match tersebut.

Marc Klok sukses mengirimkan 30 umpan kepada rekan-rekannya dari 36 percobaannya.

Namun, ia juga beberapa kali kehilangan bola ketika diberikan operan dari rekan-rekannya.

Marc Klok dilanggar dua kali di laga tersebut.

Selain itu, ia juga sukses mecatatkan clearances sebanyak tiga kali pada laga itu.

Meski mencatatkan statistik cukup mengesankan, Marc Klok gagal membawa Persib Bandung meraih poin penuh di pekan keempat Liga 1 2024/2025.

Persib Bandung bermain imbang dengan skor kaca mata kontra PSM Makassar sehingga hanya membawa pulang satu poin.

 Seperti yang diketahui, Marc Klok sempat absen saat Persib Bandung melawan Dewa United pada pekan kedua Liga 1 2024/2025, 19 Agustus 2024.

Kehilangan Marc Klok begitu terasa buat Persib Bandung.

Lini tengah Persib Bandung bak meredup saat kehilangan pemain berlabel Timnas Indonesia itu.

Ia sempat kembali memperkuat Persib Bandung ketika Pangeran Biru menjamu Arema FC pada pekan ketiga Liga 1 2024/2025, di Stadion Si Jalak Harupat, 25 Agustus 2024.

Marc Klok hanya bermain 25 menit di laga itu dan gagal membawa tiga poin untuk Persib Bandung.

Perjalanan Marc Klok bersama Persib Bandung di gelaran Liga 1 2024/2025 masih cukup panjang.

Masih ada waktu bagi Marc Klok cs untuk berbenah agar bisa meraih hasil positif di sisa laga di Liga 1 2024/2025.

Menarik dinantikan performa Marc Klok bersama Persib Bandung di sisa laga di Liga 1 2024/2025.

Statistik Marc Klok saat Membela Persib Bandung kontra PSM Makassar dalam lanjutan pekan keempat Liga 1 2024/2025

Sentuhan: 41

Passing: 36/30

Long Ball: 1/1

Dilanggar: 2

Corner: 2/1

Crossing: 1/1

Clearances: 3

Menit bermain: 90'

 

 

Baca Lebih Lanjut
Perang Gelandang PSM Makassar vs Persib Bandung
Hasriyani Latif
Klasemen Persib Bandung setelah Ditahan Imbang PSM Makassar Pekan Ke-4, Marc Klok Cs Kesulitan Naik
Rheina Sukmawati
Masihkah Stadion Batakan Jadi Tuah bagi PSM Makassar? Bojan Hodak tak Mau Persib Bandung Kecolongan
Sumarsono
Link Live Streaming Persib Bandung vs PSM Makassar, Maung Tanpa Bomber Andalan
Mutiara Suci Erlanti
Klok Kecewa Persib Bandung Hanya Imbang Lawan PSM Makassar, Namun Ia Senang karena Hal Ini
Taufik ismail
Hasil Liga 1: Laga PSM Makassar vs Persib Berakhir Tanpa Pemenang
KumparanBOLA
Link Live Streaming PSM Makassar vs Persib Bandung di Liga 1 2024 Pukul 15.30 WIB
Widodo
Preview Persib vs PSM Makassar, Strategi Bojan Hodak Hadapi Catatan Negatif Persib
Muhamad Syarif Abdussalam
Live Streaming PSM Makassar Vs Persib Bandung Sore Ini! Bojan Hodak Ingin Putus Rekor Buruk
Khistian Tauqid
Prediksi Skor PSM Makassar vs Persib di Liga 1, Catatan Buruk Hantui Skuat Bojan Hodak Duel Juku Eja
Amiruddin