TRIBUNSTYLE.COM - Sebagian orang mungkin sudah tidak asing dengan aplikasi Snack Video. 

Snack Video adalah aplikasi ponsel untuk berbagi video pendek. 

Secara umum, Snack Video mirip dengan kompetitornya, TikTok.

Namun tahukah kamu kalau Snack Video bisa dimanfaatkan untuk menghasilkan uang.

Cara mendapatkan uang dari Snack Video bisa dengan beberapa cara.

Berikut 7 cara dapat uang dari aplikasi Snack Video, selesaikan misi langsung hasilkan cuan ratusan ribu.

1. Selesaikan misi harian dan tantangan

Snack Video sering mengadakan misi harian dan tantangan yang menawarkan hadiah uang tunai dan koin yang bisa ditukar dengan uang. 
Snack Video sering mengadakan misi harian dan tantangan yang menawarkan hadiah uang tunai dan koin yang bisa ditukar dengan uang.  (Usaha Ndruru)

Snack Video sering mengadakan misi harian dan tantangan yang menawarkan hadiah uang tunai dan koin yang bisa ditukar dengan uang. 

Setiap hari, selesaikan misi yang diberikan oleh Snack Video, seperti menonton video selama beberapa menit atau mengunggah konten baru.

Ikuti tantangan yang diselenggarakan oleh Snack Video. 

Tantangan ini biasanya memiliki tema tertentu dan hadiah menarik bagi pemenangnya.

2. Program Creator Rewards 

Program Creator Rewards merupakan penghargaan dari Snack Video yang diberikan kepada pengguna yang aktif membuat konten menarik dan bermanfaat. 

Kamu bisa sering-sering membuat video kreatif, informatif, atau menghibur.

Dengan konsisten mengunggah video di akunmu, kemungkinan kamu akan mendapatkan likes dan views yang banyak. 

Hal itu bisa memperbesar peluangmu mendapat lebih banyak reward dari Snack Video.

3. Bonus Pengguna Pertama 

Pengguna pertama Snack Video dapat memperoleh bonus. 
Pengguna pertama Snack Video dapat memperoleh bonus.  (Snack Video)

Pengguna pertama Snack Video dapat memperoleh bonus. 

Setelah melakukan pendaftaran dan mengklaim hadiah koin, dalam waktu tujuh hari setelahnya, pengguna akan menerima misi berikutnya. 

Ikon koin akan secara otomatis muncul di halaman utama video di samping kanan layar.

4. Tonton video secara rutin

Menonton video juga bisa menjadi sumber penghasilan di Snack Video.

Snack Video memberikan reward kepada pengguna yang rutin menonton video setiap hari.

Selain itu, ada tantangan menonton video tertentu yang memberikan reward lebih besar.

5. Like video dan follow pengguna lain

Cara untuk mendapatkan uang dari Snack Video adalah dengan menyelesaikan tugas-tugas atau misi yang disediakan. 

Misi-misi ini meliputi menyukai video dan mengikuti akun-akun pengguna lain.

Pengguna Snack Video dapat memperoleh hadiah berupa koin yang bisa ditukarkan menjadi uang jika berhasil menyelesaikan tugas yang diberikan. 

Pada umumnya, setiap tugas akan dihargai dengan 2.000 koin.

6. Undang teman

Snack Video memiliki program referral yang memungkinkan kamu mendapatkan uang dengan mengundang teman.

Setiap pengguna memiliki kode referral unik. Bagikan kode tersebut kepada teman-temanmu melalui media sosial atau pesan pribadi.

Kamu akan mendapatkan bonus setiap kali ada teman yang mendaftar menggunakan kode referralmu dan mulai aktif di Snack Video.

7. Live streaming

Untuk menghasilkan uang dari Snack Video, kamu harus melakukan live streaming di akunmu. 

Namun, ada syarat minimal memiliki 100 pengikut agar bisa melakukannya. 

Ketika sedang live streaming dan para pengikut memberikan stiker, kamu dapat menukarnya dengan koin. 

Setiap 50 koin Snack Video berharga Rp 1. 

(TribunStyle.com/Ika Bramasti).

Baca Lebih Lanjut
Awas Nyesel! 3 Aplikasi Penghasil Uang ini Hasilkan Saldo Dana 25 ribu Hingga 100 ribu per hari yuk mainkan!
Hirlan Rusli Malik
6 Cara Hasilkan Uang Tanpa Harus Jadi Pegawai Kantoran, Cuma Modal HP dan Internet Dapat Cuan Banyak
Ika Putri Bramasti
Cara Baru Hasilkan Saldo DANA Gratis Hari ini 25 September 2024 Klaim DANA Kaget Rp500 Ribu Langsung Cair Ke Dompet Elektronik
Hirlan Rusli Malik
KODE Referral untuk Aplikasi ShopBack Adalah jRg4k2 Lengkap Cara Cairkan Saldo Bonus ShopBack
Syahroni
Cara Dapat Saldo DANA Gratis Rp1 Juta dalam 30 Menit, Begini Langkahnya!
Julian Syiroojuddin
LINK DANA KAGET 24 September 2024, Ambil Saldo DANA Gratis hingga Rp 240.000-an!
Dinar Febiola
Dapatkan Saldo DANA Gratis hingga Rp2 Juta, Legal Tanpa Aplikasi!
Julian Syiroojuddin
Kode Referral untuk Aplikasi Akulaku Adalah UQDKHK, Cara Mudah Mendapatkan dan Masukan Kode Referral
Syahroni
Dapatkan Saldo DANA hingga Rp 290 Ribu Gratis Hari Ini Hanya dengan 1 Kali Klik!
Dinar Febiola
7 Jenis Aplikasi Berbahaya yang Menyamar di Google Play Store
Detik