Arsenal diuntungkan saat bertemu Paris Saint-Germain yang lagi dilanda badai cedera. Meski begitu, Mikel Arteta pantang menganggap enteng Les Parisiens.

Arsenal akan melakoni laga kedua fase Liga Liga Champions 2024/2025 dengan menjamu PSG di Emirates Stadium, Rabu (2/10/2024) dini hari WIB besok. Kedua tim punya hasil berbeda di matchday pertama.

Arsenal diimbangi Atalanta 0-0 dan sebetulnya nyaris kalah andaikan penalti Matteo Retegui tidak gagal. Sementara PSG susah payah mengalahkan Girona 1-0 lewat gol bunuh diri di pengujung laga.

Untuk pertemuan kedua tim tengah pekan ini, Arsenal boleh jadi lebih diunggulkan. Selain rekor pertemuan yang apik, tak pernah kalah dari empat kali duel, Arsenal bertarung dalam kondisi tim nyaris sempurna, tanpa ada banyak pemain inti tumbang.

Sementara PSG harus terpincang-pincang saat menghadapi Arsenal ini. Ousmane Dembele diparkir sementara waktu karena perselisihan dengan pelatih Luis Enrique.

Lalu, beberapa pemain intinya juga cedera seperti Nuno Mendes, Lucas Hernandez, Presnel Kimpembe, dan Goncalo Ramos. Kehilangan para pemain itu tentu akan merugikan PSG dan menguntungkan Arsenal.

Meski demikian, Arteta selaku manajer Arsenal pantang menganggap remeh. Dia menilai PSG tetaplah tim yang kuat sekalipun tanpa sederet pemain itu. Apalagi mereka punya pelatih sekelas Luis Enriqu.

"Mereka benar-benar tangguh. Mereka mendominasi setiap fase permainan. Mereka punya tujuan yang pasti (menang)," ujar Arteta seperti dilansir ESPN.

"Ketika mereka tidak menguasai bola, maka mereka mau merebut langsung dan mereka langsung menantang Anda. Itulah Luis."

"Dia manapun dia melatih, dia akan memakai gaya yang sama."

Baca Lebih Lanjut
Martin Odegaard Cedera, Mikel Arteta Ungkap Kondisinya
Detik
Meski Kerap Cedera, Statistik Messi Musim Ini Masih Gila
Detik
Anomali Afsel Dilanda Badai Salju, Wisatawan Terdampar di Pom Bensin
Detik
Badai Helene terjang AS, enam orang tewas
Antaranews
Arsenal Vs Bolton di Carabao Cup Malam Ini, Arteta Isyaratkan Rotasi Pemain, Sterling Main
Ilham Fazrir Harahap
Arsenal Dapat Dorongan Tak Terduga Meraih 3 Gelar Setelah Skenario Piala Liga Impian Arteta Muncul
Aprianto
44 orang tewas akibat badai Helene menerjang bagian tenggara AS
Antaranews
Arteta dan Pep Selamanya Tetap Sahabat
Detik
Ribut dengan Enrique, Dembele Tak Dibawa PSG Hadapi Arsenal
Detik
Prediksi Skor PSG vs Rennes, Misi Les Parisiens Kokoh di Puncak Klasemen Liga Prancis
Widodo