TRIBUNKALTENG.COM - Transfer AC Milan untuk mendatangkan bintang Prancis, Paul Pogba dari Juventus di bursa transfer mendatang dipastikan gagal.

Paul Pogba akhirnya telah menyelesaikan masa skorsingnya karena kasus doping sejak September 2023.

Paul Pogba sebenarnya telah diputuskan untuk menerima skorsing selama 4 tahun karena terbukti terlibat dalam kasus doping.

Akan tetapi, Pengadilan Arbitrase Olahraga (CAS) akhirnya mengabulkan banding yang diajukan oleh gelandang asal Prancis itu.

Alhasil, skorsing Paul Pogba pun dikurangi menjadi 18 bulan.

Dengan demikian, Pogba bisa kembali berlatih lagi antara Januari-Maret 2025 mendatang.

Meski terganjal kasus doping, eks gelandang Manchester United itu masih terdaftar sebagai pemain Juventus.

Kontraknya juga masih berlaku hingga 30 Juni 2026.

Namun, ada rumor yang menyampaikan bahwa Juventus berniat untuk segera melepas Pogba karena alasan keuangan.

Jebolan akademi Manchester United itu disebut-sebut memiliki gaji yang tinggi dan membebani keuangan Si Nyonya Tua.

Ada beberapa klub yang sudah dikaitkan dengan Pogba sampai saat ini.

Salah satu nama yang muncul adalah rival Juventus di Liga Italia, yaitu AC Milan.

Belum juga terbukti bahwa rumor itu benar, Pogba sudah menutup peluang bergabung dengan AC Milan.

Ia mengaku akan tetap setia kepada Juventus dan tidak mau mengenakan jersey klub Liga Italia lainnya.

Jawara Piala Dunia 2018 itu bahkan mengaku tidak akan mengubah pikirannya sekalipun dibujuk oleh sahabatnya sendiri, Zlatan Ibrahimovic.

"Apakah saya akan bergabung dengan AC Milan? Tidak mungkin," kata Pogba kepada Sky Sport Italia.

"Bahkan jika Ibrahimović menelepon saya, dia tahu saya tidak akan mengkhianati Juve."

"Saya tidak melihat diri saya dengan seragam lain. Fokus saya adalah untuk kembali mengenakan seragam Juve," lanjutnya.

Pogba masih bertekad untuk tetap bermain bersama Juventus jika sudah aktif di lapangan lagi.

Ia bahkan rela untuk memotong gajinya demi bisa membela klub asal Turin lagi. 

"Saya pikir saya akan siap untuk berlatih dan bermain lagi untuk Juventus," katanya.

"Saya sekarang adalah pemain Juventus, hal itulah satu-satunya yang ada di kepala saya sekarang."

"Saya ingin memberikan yang terbaik untuk Juventus."

"Saya siap memotong gaji untuk bisa bermain bersama Juventus lagi. Saya ingin kembali," pungkas Pogba.

Pogba juga tidak mempermasalahkan nomor punggung 10 Juventus yang dipakainya pada musim 2022-2023 dan 2023-2024 kini diberikan kepada Kenan Yildiz.

"Itu bukan nomor saya, itu nomor Juventus," ucap pemain yang mengoleksi 91 penampilan dan 11 gol untuk Timnas Prancis ini.

"Juventus melakukan hal yang benar untuk memikirkan kondisi terkini."

"Saya sedang diskors 4 tahun saat mereka memberikan nomor 10 kepada Kenan."

Namun, Pogba menyadari bahwa butuh upaya keras untuk bisa dipertimbangkan masuk skuad Juventus lagi.

Sejak awal musim, pelatih Thiago Motta sudah tidak memasukkan Pogba ke dalam rencananya.

"Saya belum mendapatkan kesempatan untuk bertemu dan berbicara dengan Thiago Motta," lanjut Pogba.

"Tetapi, momen itu akan datang."

"Bagaimana jika dia menghubungi saya? Saya tidak perlu berbicara."

"Aksi di lapangan yang akan berbicara dan Thiago Motta akan menilai dengan matanya sendiri berdasarkan apa yang dia lihat."

"Semuanya memang tidak akan tergantung pada diri saya sendiri," ujar Paul Pogba soal masa depannya di Juventus.

"Hal itu akan tergantung juga pada rencana Juventus dan bagaimana saya berlatih."

"Saya ingin mencapai level yang sama dengan pemain lain untuk mengikuti rencana Thiago Motta," pungkas Pogba.

(TRIBUN KALTENG)

Baca Lebih Lanjut
Rumor Transfer Liga Italia: Juventus dan Inter Milan Berebut Tah, AC Milan Incar Kompatriot Messi
Torik Aqua
Strategi Transfer Pemilik Baru Inter Milan, Sejumlah Pemain Tua Segera Ditendang dari Liga Italia
Amirul yusuf
Pulisic Tinggalkan Timnas Amerika Serikat Lebih Awal, Winger AC Milan Cedera?
St Hamdana Rahman
2 Sosok Masuk Daftar Incaran AC Milan di Bursa Transfer Januari, Diyakini Bisa Angkat Performa Tim
Deni setiawan
Duo Milan Bersaing dengan Juventus Dapatkan Jonathan David Secara Gratis dari Lille
St Hamdana Rahman
Eks Inter Milan Merapat ke AC Milan, Chelsea Jadi Perantara Pemain ke Liga Italia
Amirul yusuf
Jelang Duel Lawan Udinese di Liga Italia, Sejumlah Pemain AC Milan Masih Berkutat dengan Cedera
St Hamdana Rahman
3 Masalah Juventus Jelang Hadapi Lazio di Liga Italia, Mulai dari Vlahovic hingga Krisis Pemain
Cornel Dimas Satrio
Pogba Rela Potong Gaji asal Bertahan di Juventus
Detik
AC Milan vs Udinese di Liga Italia, Fonseca Evaluasi Kebugaran Loftus-Cheek dan Calabria
St Hamdana Rahman