TRIBUNKALTARA.COM - Man United akan menendang Antony El Gasing, tiga pemain lain juga terancam didepak dari Old Trafford.
Sekadar diketahui, Antony dijuluki El Gasing saat bermain di Man United sejak viralnya video di media sosial yang menampilkan gaya bermainnya yang dinamis dan sering berputar.
Sepertinya kebersamaan Antony dengan Man United akan segera berakhir.
Rencana kedatangan Ruben Amorim ke Manchester United mengancam posisi Antony, begitu juga dengan tiga pemain yang direkrut era Erik Ten Hag.
Ruben Amorim akan ditunjuk sebagai pelatih baru Manchester United menggantikan Erik ten Hag yang telah dipecat.
Man Utd telah setuju untuk membayar klausul pelepasan €10 juta (Rp 170 miliar) dalam kontrak Amorim.
Laporan dari TEAMtalk, Amorim sudah mulai mendiskusikan rencana transfernya dengan dewan Man United.
Akan ada empat pemain Man United yang bakal dibuang karena tidak masuk dalam bagian rencana skuad pelatih Portugal itu.
Empat pemain itu yakni Victor Lindelof, Christian Eriksen, Casemiro, dan Antony di mana tiga nama pemain terakhir adalah yang didatangkan saat Erik ten Hag memimpin.
Victor Lindelof dan Christian Eriksen, keduanya akan habis masa kontraknya pada akhir musim.
Tidak ada keinginan untuk menawarkan perpanjangan kontrak kepada kedua pemain itu.
Amorim juga siap melepas Casemiro dan Antony yang sejauh ini belum menunjukkan perfoma yang stabil. Dewan Man Utd sepakat kinerja kedua pemain itu tidak mencerminkan gaji mereka masing-masing.
Di sisi lain, Amorim disebut telah memiliki calon pengganti Lindelof dan Antony. Dua pemain itu bakal digantikan oleh pemain dari klubnya saat ini, Sporting CP.
Menurut laportan itu, Amorim telah memberi tahu Man Utd tentang tiga pemain Sporting CP yang ingin dia bawa ke Old Trafford, yakni Goncalo Inacio, Marcus Edwards dan Pedro Goncalves.
Inacio, 23, dianggap sebagai salah satu bek tengah muda terbaik di Eropa dan sumber TEAMtalk mengatakan Amorim memandangnya sebagai calon pengganti Lindelof.
Inacio memiliki klausul pelepasan sebesar €60 juta (£51 juta / $64,8 juta) dalam kontraknya, yang akan diminta penuh oleh Sporting.
Namun demikian, United akan mendapat saingan untuk mendapatkan pemain itu karena Liverpool juga tertarik.
Amorim juga siap melepas Casemiro dan Antony yang sejauh ini belum menunjukkan perfoma yang stabil. Dewan Man Utd sepakat kinerja kedua pemain itu tidak mencerminkan gaji mereka masing-masing.
Di sisi lain, Amorim disebut telah memiliki calon pengganti Lindelof dan Antony. Dua pemain itu bakal digantikan oleh pemain dari klubnya saat ini, Sporting CP.
Menurut laportan itu, Amorim telah memberi tahu Man Utd tentang tiga pemain Sporting CP yang ingin dia bawa ke Old Trafford, yakni Goncalo Inacio, Marcus Edwards dan Pedro Goncalves.
Inacio, 23, dianggap sebagai salah satu bek tengah muda terbaik di Eropa dan sumber TEAMtalk mengatakan Amorim memandangnya sebagai calon pengganti Lindelof.
Inacio memiliki klausul pelepasan sebesar €60 juta (£51 juta / $64,8 juta) dalam kontraknya, yang akan diminta penuh oleh Sporting.
Namun demikian, United akan mendapat saingan untuk mendapatkan pemain itu karena Liverpool juga tertarik.
Sementara itu, pemain sayap kanan Edwards dipandang sebagai calon pengganti Antony. Namun Tottenham juga tertarik pada Edwards, yang memulai karirnya di klub London Utara tersebut.
Sedangkan Goncalves yang juga dilirik, kemungkinan akan menjadi pemain yang paling sulit direkrut Man Utd karena Sporting memandangnya sebagai pemain penting.
Kecuali ada tawaran besar yang diajukan, hal ini bisa membuat Sporting mau mempertimbangkan kepergiannya pada bulan Januari nanti.
Amorim akan dengan senang hati menjual Eriksen dan Lindelof pada Januari mendatang.
Namun, karena situasi kontrak mereka, kecil kemungkinan klub mana pun akan membayarnya dan kemungkinan besar mereka akan pergi dengan status bebas transfer musim panas mendatang.
Adapun Casemiro dan Antony, Man Utd bersedia menjual kedua pemain tersebut dengan harga sekitar £25 juta musim dingin nanti tetapi menemukan pembeli untuk mereka akan sulit karena gaji mereka yang tinggi.
Casemiro mendapat penghasilan £350.000 per minggu di Old Trafford sementara Antony mendapat £200.000 per minggu.
Hingga saat ini, belum ada klub yang menunjukkan kesediaan untuk menyamai gaji salah satu pemainnya saat ini, sehingga membuat penjualan mereka sulit bagi Man Utd.
Jadi, meski ada keinginan Amorim untuk memangkas skuad keempat pemain tersebut, akan sulit untuk segera melakukannya.
(*)