Laporan Wartawan Tribun Jatim Network, Hanif Manshuri

TRIBUNJATIM.COM, LAMONGAN  - Truk tronton menabrak seorang pemotor di jalan poros nasional Babat-Lamongan, tepatnya di ruas jalan di Kelurahan/Kecamatan Babat, Sabtu (30/11/2024).

Akibatnya,  seorang pemotor  tewas di lokasi kejadian karena lukanya cukup parah.

Terungkap, kecelakaan  ini melibatkan truk tronton bak lantai warna merah dengan nopol L 8276 UI yang dikemudikan oleh Jumadi (43) warga Desa/Kecamatan Baron, Nganjuk.

Truk tronton ini menabrak sepeda motor dengan nopol S 5156 ABV yang dikendarai M Teguh Nurkharim (20) warga Desa Desa Sraturejo, Kecamatan Baureno, Bojonegoro.

"Kecelakaan lalulintas di ruas jalan Babat-Lamongan, tepatnya di ruas jalan yang ada di Kelurahan/Kecamatan Babat pada Sabtu dini hari (30/11/2024) sekira pukul 02.30 WIB," kata Kasi Humas Polres Lamongan Ipda M Hamzaid kepada wartawan, Sabtu (30/11/2024). 

Kejadian ini, menurut Hamzaid, bermula ketika truk tronton yang dikemudikan oleh Jumadi melaju dari timur ke barat atau dari arah Lamongan menuju Babat.

Sesampai di TKP, truk tersebut hendak mendahului kendaraan yang ada di depannya.

Pada saat bersamaan, dari arah depan atau dari arah berlawanan, melaju sepeda motor yang dikendarai oleh M Teguh Nurkharim.

Insiden begitu cepat dan  tabrakan yang mengakibatkan korban terjatuh itu tidak terhindarkan.

Pemotor jatuh dan terlepas dari motornya dan korban tertabrak truk yang melaju dari arah berlawanan. Akibatnya, pengendara sepeda motor mengalami luka pada bagian kepala dan meninggal dunia di TKP.

"Korban pengendara motor yang mengalami luka di bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Selain itu, ada juga kerugian materi akibat kejadian ini," jelasnya. 

Petugas yang datang di lokasi kejadian kemudian mengevaluasi korban ke rumah sakit dan juga menggelar olah TKP.

Petugas juga mengamankan barang bukti kejadian serta meminta keterangan para saksi. 

Ia mengimbau semua pengguna jalan untuk waspada dan selalu menaati peraturan lalulintas. "Cari selamat," pungkas Hamzaid.

"Korban pengendara motor yang mengalami luka di bagian kepala dan meninggal dunia di lokasi kejadian. Selain itu, ada juga kerugian materi akibat kejadian ini," jelasnya. 

Petugas yang datang di lokasi kejadian kemudian mengevaluasi korban ke rumah sakit dan juga menggelar olah TKP.

Petugas juga mengamankan barang bukti kejadian serta meminta keterangan para saksi. 

Ia mengimbau semua pengguna jalan untuk waspada dan selalu menaati peraturan lalulintas. "Cari selamat," pungkas Hamzaid.

Baca Lebih Lanjut
Tragisnya Nasib Pemotor di Lamongan, Tewas Ditabrak Truk Tronton dari Arah Berlawanan
Januar
Tabrak Truk dari Belakang, Nyawa Pemotor Melayang
M Syofri Kurniawan
Kecelakaan Maut di Tol KLBM Gresik, Mobil Honda HR-V Tabrak Truk Muat Semen, Ibu, Anak dan ART Tewas
Dwi Prastika
Honda HRV Tabrak Truk Tronton di Tol Gresik, 3 Orang Tewas, Ada 1 Balita Asal Juwingan Surabaya
Irwan sy
Kecelakaan Maut, Seorang Pemotor Tewas, Korban Tertabrak Truk Lalu Terseret 10 Meter
Dewangga Ardhiananta
Kecelakaan Maut di Gresik, Pengendara Motor Tewas Hantam Truk dari Belakang, Diduga Kurang Fokus
Samsul Arifin
Kecelakaan Maut, 3 Orang Tewas, Mobil Ditumpangi Ibu Anak dan ART Tabrak Truk
Dewangga Ardhiananta
Gagal Menyalip Truk dari Sisi Kiri, Pemotor Honda Beat Tewas Terlindas Roda Trailer di Surabaya
Sudarma Adi
Kecelakaan Maut Hari Ini, 3 Orang Tewas, 2 Truk Tabrakan di Jalan Tol
Dewangga Ardhiananta
Kecelakaan Maut di Jombang, Motor Hantam Truk Mogok di Flyover Peterongan, Pelajar 17 Tahun Tewas
Dwi Prastika