Hasil dan Prediksi Skor Liverpool vs Man City, Chelsea, Man United & Banjir Gol Arsenal vs West Ham
SURYAMALANG.COM – Berikut ini hasil Liga Inggris yang sudah berlangsung pada Sabtu (30/11/2024) dan Minggu (1/12/2024) dini hari, Arsenal banjiri gol gawang West Ham, skor 2-5.
Laga tak kalah serunya akan diperankan oleh para klub besar Liga Inggris lainnya.
Yakni, antara Chelsea vs Aston Villa, Man United vs Everton dan laga paling seru akan diperagakan oleh Liverpool vs Man City.
The Reds akan menjamu anak asuh Pep Guardiola di stadion kebanggaannya, yakni Anfield.
M Salah dkk akan mendapat suntikan moral saat bermain di kandang dan mendapat dukungan penuh oleh suporter fanatiknya.
Tidak berlebihan jika Liverpool diunggulkan dalam laga big macth Liga Inggris pekan ini.
Pasalnya, Liverpool hingga pekan ke-13 ini masih memuncaki klasemen Liga Inggris sementara dengan perolehan 31 poin.
Jika dalam laga nanti Liverpool bisa menekuk Man City, maka jarak klasemen akan makin melebar, yaitu selisih 11 poin.
Di sisi lain, Pep Guardiola sedang memompa motivasi dan memperbaiki mental anak asuhnya.
Dalam tiga laga Liga Inggris terakhir, Man City kalah secara beruntun.
Tentunya, Pep tidak mau posisinya sebagai orang nomor satu di skuat Man City terancam.
Pep tidak memiliki pilihan, kecuali harus memenangkan laga supaya bisa memangkas jarak poin dengan Liverpool tak makin melebar.
Apalagi, saat ini posisi Man City tergeser oleh Arsenal yang dini hari tadi menang telak dari tuan rumah West Ham, skor 0-5.
Man City saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara.
Itu pun akan tergusur apabila Chelsea mampu menundukkan Aston Villa di Stamford Bridge nanti malam pukul 20.30 WIB.
Apabila Man City mengalahkan Liverpool, maka posisinya di peringkat kedua klasemen akan kembali.
Laga di markas Liverpool akan jadi kesempatan penting bagi Man City untuk mengembalikan momentum. Ia menegaskan, fokus tim saat ini adalah bangkit dari hasil buruk, bukan memikirkan gelar.
“Saya harus membuktikan diri saya sekarang. Saya harus menemukan solusi dan cara untuk melakukannya dan saya berusaha setiap hari,” tutur Guardiola yang berambisi mengembalikan timnya ke jalur tripoin.
Guardiola juga memberikan waktu libur dua hari kepada para pemain usai hasil imbang kontra Feyenoord di Liga Champions.
"Kami akan kembali, saya tahu itu. Saya tidak tahu kapan, tapi itu akan terjadi," tuturnya menambahkan.
Prediksi Susunan Pemain Liverpool vs Man City
Liverpool:
Kelleher; Alexander-Arnold, Gomez, Van Dijk, Robertson; Gravenberch, Mac Allister; Salah, Szoboszlai, Diaz; Nunez
Manchester City:
Ederson; Walker, Akanji, Dias, Ake; Nunes, Gundogan, De Bruyne; Silva, Haaland, Savinho
Head to head Liverpool vs Manchester City
5 statistik pertandingan terakhir antara kedua klub:
10/03/2024: Liverpool 1-1 Manchester City (Premier League)
25/11/2023: Manchester City 1-1 Liverpool (Premier League)
01/04/2023: Manchester City 4-1 Liverpool (Premier League)
23/12/2022: Manchester City 3-2 Liverpool (EFL Cup)
16/10/2022: Liverpool 1-0 Manchester City (Premier League).
Statistik pertandingan terakhir Manchester City:
02/11/2024: Liverpool 2-1 Brighton (Premier League)
06/11/2024: Liverpool 4-0 Bayer Leverkusen (Liga Champions)
02/11/2024: Bournemouth 2-1 Manchester City (Premier League)
06/11/2024: Sporting Lisbon 4-1 Manchester City (Liga Champions)
10/11/2024: Brighton 2-1 Manchester City (Premier League)
Prediksi skor pertandingan antara Liverpool vs Manchester City
Jika melihat data statistik pertandingan terakhir masing-masing klub, tampaknya pertandingan tersebut diprediksi akan dimenangkan oleh Liverpool.
Liverpool 2-0 Manchester City
Liverpool vs Man City: 3-1
Berikut hasil Liga Inggris :
Sabtu (30/11/2024) malam dan Minggu (1/12/2024) dini hari.
Brighton vs Southampton (skor 1-1)
Crystal Palace vs Newcastle (1-1)
Brentford vs Leicester (4-1)
Wolves vs Bournemouth (2-4)
Nottingham Forest vs Ipswich (1-0)
West Ham vs Arsenal (2-5)
Jadwal Liga Inggris Minggu (1/12/2024):
Chelsea vs Aston Villa pukul 20.30 WIB
Man United vs Everton pukul 20.30 WIB
Tottenham vs Fulham pukul 20.30 WIB
Liverpool vs Man City pukul 23.00 WIB
Klasemen Liga Inggris sementara 5 besar:
1. Liverpool (31 poin)
2. Arsenal (25 poin)
3. Brighton (23 poin)
4. Man City (23 poin)
5. Chelsea (22 poin)