TRIBUN-MEDAN.COM,- Claudia Scheunemann, pesepak bola wanita berdarah Indonesia-Jerman ini kariernya tengah bersinar terang.
Dalam ajang Piala AFF Wanita 2024, Claudia Scheunemann membuktikan dirinya dalam meramu bola bundar.
Ia menjadi Top Skor untuk Timnas Indonesia, karena menyumbangkan dua gol selama pertandingan Piala AFF Wanita 2024 berlangsung.
Gol pertamanya disumbangkan ketika Timnas Indonesia melawan Malaysia.
Lalu, gol keduanya tercipta ketika Timnas Indonesia berhadapan dengan Singapura.
Dengan sumbangan gol Claudia Scheunemann itu pula, Indonesia pun berhasil menang dalam dua kali laga dengan negara tetangga tersebut.
Claudia Scheunemann memiliki nama lengkap Claudia Alexandra Scheunemann.
Ia lahir di Tangerang, Banten, Indonesia pada 24 April 2009.
Claudia memiliki darah campuran Indonesia-Jerman.
Dia merupakan keponakan mantan pelatih tim nasional wanita Timo Scheunemann dan sepupu pemain tim nasional Indonesia U-20 Brandon Scheunemann.
Claudia Scheunemann adalah pesepak bola yang bermain sebagai penyerang untuk Hamburg SV U17 dan Timnas Putri Indonesia.
Karier sepak bola Claudia dirintis sejak tahun 2018 di sekolah sepak bola (SSB) Young Warrior di Serpong Utara, Tangerang Selatan.
Bersama Young Warrior FA, ia mulai berkompetisi reguler dalam Indonesia Junior League kategori U9.
Selama Oktober 2023, Claudia menjalani uji coba (trial atau tryout) bersama tim junior klub Hamburger SV di Jerman.
Ia bergabung secara resmi pada Agustus 2024.
Claudia mewakili Indonesia untuk pertama kali pada Kejuaraan Putri U18 AFF 2022 di Palembang, Sumatera Selatan.
Ia mencetak gol dalam pertandingan internasional perdananya yang berakhir dengan kemenangan 1–0 atas Singapura U-18, pada 22 Juli 2022 di Stadion Gelora Sriwijaya.
Claudia pertama kali bergabung dengan tim nasional senior pada putaran pertama Turnamen Kualifikasi AFC untuk Olimpiade 2024, yang digelar awal April 2023.
Debut internasionalnya di level senior dijalani pada 8 April, saat Indonesia kalah 0–5 atas tuan rumah Lebanon di Stadion Fouad Chehab, Kota Jounieh.(tribun-medan.com)