Memperjelas foto yang blur kini bisa dilakukan dengan mudah melalui berbagai layanan online secara gratis. Hanya dengan beberapa langkah sederhana, foto buram dapat diubah menjadi lebih jelas menggunakan smartphone, laptop, atau PC.

Berikut ini panduan lengkap untuk memperjelas foto yang blur menggunakan beberapa situs online. Yuk, simak caranya!

Penyebab Foto Blur

Foto blur sering terjadi karena beberapa faktor, di antaranya:

  • Pencahayaan yang kurang saat pengambilan gambar.
  • Pergerakan kamera saat memotret.
  • Fokus kamera yang tidak tepat.
  • Faktor teknis lainnya.

Hasil foto yang buram tentu bisa mengganggu kenangan penting yang sudah diabadikan. Namun, jangan khawatir! Ada beberapa solusi praktis untuk memperbaiki kualitas foto blur.

Cara Memperjelas Foto Blur Menggunakan Situs Online

Berikut adalah beberapa situs yang bisa digunakan untuk memperjelas foto buram beserta langkah-langkahnya:

1. Bigjpg

  • Buka situs Bigjpg melalui perangkat Anda.
  • Klik 'Pilih Gambar dan unggah foto buram dari galeri Anda.
  • Pilih 'Mulailah' dan atur pengaturan sesuai kebutuhan.
  • Tunggu proses hingga selesai.
  • Unduh foto yang telah diperjelas.

2. Upscalepics

  • Kunjungi situs Upscalepics.
  • Klik 'Upload Image' dan pilih foto yang ingin diperbaiki.
  • Sesuaikan pengaturan di menu samping, lalu klik 'Start Processing'.
  • Tunggu hingga proses selesai, lalu unduh foto hasilnya.

3. Image Enlarger

  • Akses situs Image Enlarger.
  • Klik ikon tiga garis di pojok kanan atas, lalu pilih 'Create Account'.
  • Daftarkan email dan password untuk membuat akun.
  • Setelah memiliki akun, unggah foto buram yang ingin diperbaiki.
  • Unduh foto yang telah selesai diperbaiki.

4. Waifu2x

  • Buka situs 'Waifu2x'.
  • Klik 'Choose File' untuk mengunggah foto (maksimal ukuran 8 MB).
  • Pilih tombol 'Waifu2x' untuk memulai proses.
  • Setelah selesai, unduh foto dengan memilih ekstensi file (JPG atau PNG).

5. Let's Enhance

  • Daftar terlebih dahulu di situs Let's Enhance.
  • Unggah foto buram yang ingin diperbaiki.
  • Atur pengaturan sesuai keinginan, lalu klik 'Start Processing'.
  • Unduh foto yang sudah diperbaiki agar tersimpan di perangkat Anda.

Sebagian layanan di atas menawarkan fitur gratis dengan batasan tertentu. Untuk akses penuh, pengguna mungkin perlu berlangganan dengan biaya tertentu.

Dengan menggunakan salah satu situs di atas, Anda dapat dengan mudah memperbaiki foto yang terlihat buram. Semoga tips ini bermanfaat dan membantu Anda mengabadikan momen berharga dengan lebih baik!

*Artikel ini ditulis oleh Dita Aliccia Armadani, peserta Program Magang Bersertifikat Kampus Merdeka di detikcom.



Baca Lebih Lanjut
Cara Mudah Ganti Background Whatsapp Saat Video Call
DetikInet
5 Shio Paling Hobi Makan Mi, Praktis dan Mengenyangkan
Mia Della Vita
2 Jam Paham Macro VBA Excel! Cara Mudah Otomatisasi Tugas dengan detikcourse
Detik
Cara Mudah Membuat Dimsum: Resep dan Tips
Timtribunsolo
Tren E-Commerce Meningkat, FastXpress Tawarkan Solusi Mudah dan Murah untuk Agen JNE Perorangan
Ndaru Wijayanto
Cara Mengobrol dengan Meta AI di WhatsApp dan Fitur Unik Lainnya
Detik
Semudah Ini Cara Transfer ShopeePay ke E-Wallet Lain secara Gratis
Sindonews
Tips Masak Telur Goreng ala Chef Tanpa Minyak, Pakai Cara Ini
Detik
3 Cara Mudah Mengecek Status Penerima Bansos dengan NIK KTP
Ayunda Yauminissa
Cara Lacak Lokasi Orang Pakai WhatsApp, Email dan Google Maps, Mudah!
Novina Putri Bestari