SOLO - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong memberikan penilaian usai timnya digasak Filipina. Shin mengatakan, perbedaan komposisi pemain antara kedua tim adalah penyebab kekalahan Skuad Garuda.
Timnas Indonesia dipastikan tidak lolos ke semifinal Piala AFF 2024. Kepastian itu didapat setelah Skuad Garuda ditekuk Filipina 0-1 di laga terakhir Grup B.
Pertandingan itu berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah pada Sabtu (21/12/2024) malam WIB. Dalam laga tersebut, Skuad Garuda bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-43.
Sebab, Muhammad Ferarri diusir keluar oleh wasit karena kedapatan menyikut pemain lawan. Timnas Indonesia yang berjuang keras tak mampu mencetak gol hingga akhir pertandingan.
Sedangkan, Timnas Filipina yang unggul jumlah pemain mendapatkan penalti pada menit ke-77. Nguyen Quang Hai (77' (P)) yang keluar sebagai algojo berhasil menuntaskan tugasnya dengan baik.
Usai pertandingan, Shin menilai kegagalan timnya dikarenakan perbedaan komposisi pemain. Diketahui, tak seperti tim lain, Skuad Garuda saat ini membawa mayoritas pemain muda.
Hal ini disebabkan karena padatnya jadwal klub para pemain senior, serta turnamen yang tak masuk dalam kalender FIFA. Pelatih asal Korea Selatan itu menjamin Timnas Indonesia bisa juara jikalau membawa tim senior.
"Bisa dibilang gagal karena gagal lolos babak penyisihan grup, tapi kita lihat ini bukan tim senior, kalau bawa senior saya pastikan juara," kata Shin dalam konferensi pers pasca pertandingan, dikutip pada Minggu (22/12/2024).
"Ini sebaiknya bukan bilang kegagalan, tapi pengalaman buat pemain muda," sambungnya.
Sementara, Shin juga mengungkapkan kekalahan ini akan menjadu pelajaran berharga bagi para pemain. Sebab, mereka sedang diproyeksikan untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2026, dan SEA Games 2025.
"Skuad hari ini memang akan ke Piala Asia U-23 dan SEA Games jadi tak perlu khawatir apalagi kita lawan tim senior berbagai negara," pungkasnya.
Baca Lebih Lanjut
STY Akui Gagal di Piala AFF 2024, tapi...
Detik
Shin Tae-yong Tetap Optimistis Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2024
Timesindonesia
Shin Tae-yong: Kualifikasi Piala Dunia 2026 Jadi Prioritas Utama Timnas Indonesia
Donny Yosua
Shin Tae-yong Sebut Laga Timnas Indonesia Melawan Vietnam di Piala AFF 2024 akan Sulit, Ini Sebabnya
Irwan Wahyu Kintoko
Shin Tae-yong Rewel Jadwal Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam: Tambah Makanan Bergizi untuk Pemain!
Sindonews
Timnas Indonesia Gagal ke Semifinal Piala AFF 2024
Detik
Inilah Catatan Terburuk Shin Tae-yong di Piala AFF
Detik
Pesan Menohok Erick Thohir pada Shin Tae-yong soal Jadwal Piala AFF: Jangan Banyak Mengeluh, Fokus!
Sumarsono
Shin Tae-yong Harap Laga Indonesia Vs Filipina Jadi Momentum buat Timnas
Detik
Shin Tae-yong Puji Penampilan Pemain Muda Timnas Indonesia
Timesindonesia