TRIBUNTORAJA.COM, JAKARTA – Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes, mengungkapkan ambisinya untuk merumput di Liga Inggris.
Pemain berusia 24 tahun yang kini memperkuat klub Serie A, Venezia, mencatat sejarah sebagai pemain Indonesia pertama yang berlaga di kompetisi tertinggi Italia.
Tak hanya itu, Idzes juga menorehkan prestasi sebagai pemain Indonesia pertama yang berhasil mencetak gol di Serie A.
Momen tersebut terjadi pekan lalu saat dirinya membantu Venezia menahan imbang Juventus 2-2 di Allianz Stadium, Turin.
Meski tengah menikmati kariernya di Italia, Idzes mengakui bahwa bermain di Premier League merupakan salah satu impiannya.
Menurutnya, Liga Inggris adalah liga sepak bola terbaik di dunia.
"Saya memiliki beberapa ambisi," ujar Idzes, dikutip dari BolaSport.
"Saya ingin bermain di Premier League, karena menurut saya, itulah liga terbaik di dunia."
"Serie A juga luar biasa. Kompetisinya sangat berkualitas dan menantang. Banyak pemain hebat di sini, dan ini pengalaman berharga bagi saya," tambahnya.
Kendati demikian, Idzes saat ini fokus membantu Venezia bertahan di Serie A.
Hingga pekan ke-16, Venezia masih berjuang di papan bawah klasemen dengan 10 poin, tertinggal lima poin dari zona aman.
Venezia dijadwalkan menjamu Cagliari di Stadion Pier Luigi Penzo pada Minggu (22/12/2024) malam Wita dalam laga lanjutan Serie A.
(*)