TRIBUNSOLO.COM - Setelah berkeliling di objek wisata Prambanan, bisa mampir ke tempat makan terdekat.
Berikut lima rekomendasi tempat makan keluarga dekat Candi Prambanan berlokasi di Jalan Raya Solo-Yogyakarta:
1.RM Sendang Ayu
Rumah makan ini berjarak 3,3 km dari Candi Prambanan.
Harga hidangan di Rumah Makan Sendang Ayu mulai dari Rp 14.000-an.
Sendang Ayu Rumah Makan dan Pemancingan berlokasi di Jalan Raya Solo - Yogyakarta, Sleman, Yogyakarta.
Bukanya mulai pukul 09.00 WIB-20.00 WIB.
2.Ayam Goreng Candisari Kalasan
Warung makan ini berjarak tiga kilometer dari Candi Prambanan.
Mereka menyediakan ayam bakar, ayam goreng, nila goreng, dan lele bakar.
Selain hidangan satuan, Mereka juga punya hidangan paket yang sudah termasuk lalapan, sambal urap, dan teh tawar.
Harga hidangan di Ayam Goreng Candisari Kalasan mulai dari Rp 17.000-an.
Ayam Goreng Candisari Kalasan berlokasi di Jalan Solo Nomor 14, Bendan, Tamanmartani, Sleman, Yogyakarta.
Bukanya setiap hari mulai pukul 08.00 WIB-20.00 WIB.
3.Rama Shinta Garden Resto
Tempat makan ini berjarak 1,8 km dari Candi Prambanan dan masih berlokasi di kawasan Candi Prambanan.
Harga hidangan di Rama Shinta Garden Resto mulai dari Rp 20.000-an.
Rama Shinta Garden Resto berlokasi di Jalan Raya Solo - Yogyakarta KM 16, Klurak, Tamanmartani, Sleman, Yogyakarta.
Buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB-23.00 WIB.
4.Bale Bengong Jogja
Bale Bengong Jogja berjarak empat kilometer dari Candi Prambanan.
Ada menu Sate Lilit, Ayam Betutu, dan Lawar Sayur.
Harga hidangan di Bale Bengong Jogja mulai dari Rp 15.000-an.
Bale Bengong Jogja berlokasi di Jalan Raya Solo KM 12,5, Tirtomartani, Sleman, Yogyakarta.
Bukanya setiap hari mulai pukul 12.00 WIB-20.00 WIB.
5. Rumah Makan Sabar Menanti
Rumah makan dengan sistem prasmanan ini berlokasi di Jalan Raya Solo - Yogyakarta No.KM. 11, Mangunan, Kalitirto, Sleman, Kabupaten Sleman, Yogyakarta.
Harga menu paketan makanannya mulai Rp 20 ribuan.
(*)