TRIBUNNEWS.COM - Sosok Cristiano Ronaldo diyakini sebagai salah satu pesepak bola terhebat sepanjang masa.

Tak sulit menemukan penggemar Cristiano Ronaldo di belahan dunia manapun.

Banyak anak-anak ingin tumbuh dan bermain sepak bola layaknya Cristiano Ronaldo nantinya.

Di tengah popularitasnya, Cristiano Ronaldo juga pernah mengalami masa kecil.

Selayaknya anak seusianya, CR7 juga memiliki pesepak bola dambaannya.

Ternyata, ia memiliki tak cuma satu pesepak bola favorit.

Ronaldo memiliki dua pemain yang menjadi idolanya.

Dikutip dari Sportbible, Ronaldo ternyata mengidolakan dua pemain yang pernah memperkuat Timnas Brasil.

Kedua pemain tersebut adalah Ronaldo Nazario dan Ronaldinho.

Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Polandia bersama Rafael Leao di ajang UEFA Nations League, Sabtu (16/11/2024).
Kapten Timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, merayakan gol ke gawang Polandia bersama Rafael Leao di ajang UEFA Nations League, Sabtu (16/11/2024). (Instagram @portugal)

Sekiranya tak mengejutkan CR7 ngefans dengan Ronaldo Nazario dan Ronaldinho.

Duo pemain Brasil itu seperti menyihir banyak pasang mata setiap kali menginjakkan kaki di arena pertandingan.

Mereka tak lelah menyajikan skill individu yang tak hanya menghibur para penonton yang menyaksikan pertandingan.

Skill yang ditunjukkan juga efektif untuk membawa tim mereka menuju kemenangan.

"Saya mengidolakan mereka berdua (Ronaldo Nazario dan Ronaldinho)" kata Cristiano Ronaldo dikutip dari Sportbible.

"Saya tumbuh menyaksikan mereka berdua berlaga," sambungnya.

Meski demikian, ia tak mau membandingkan diri dengan Ronaldo Nazario dan Ronaldinho.

Para idolanya itu punya pencapaian yang tak main-main selama berkarier di lapangan hijau.

Ronaldo Nazario dan Ronaldinho berhasil memenangi Piala Dunia bersama Timnas Brasil pada tahun 2002 lalu.

Keduanya juga mengoleksi total 3 Ballon d'Or selama berkarier.

Sementara itu, Cristiano Ronaldo memiliki catatan individual lebih mentereng.

CR7 memiliki 5 trofi Ballon d'Or di sepanjang kariernya di dunia sepak bola.

Namun, Ronaldo belum berhasil mengantarkan Portugal menjadi juara dunia alias memenangi Piala Dunia.

Untuk itu, ia tak mau membandingkan pencapaian yang terjadi di antara mereka.

"Saya tidak suka perbandingan itu," kata Ronaldo.

"Saya lebih suka menyebut mereka meninggalkan warisan, sejarah."

"Saya bisa mengatakan, berdasarkan fakta, saya lebih banyak memenangi gelar individu ketimbang mereka."

"Namun, mereka memenangi Piala Dunia," lanjutnya.

(Guruh)

Baca Lebih Lanjut
Nani Percaya, Cristiano Ronaldo Bisa Main di Piala Dunia 2030
Detik
Cristiano Ronaldo Pindah Klub? Hasil Transfer Al Nassr Aman, Beda Talisca Dirayu Jose Mourinho
Nia Kurniawan
Makin Betah di Al Nassr, Cristiano Ronaldo Dapatkan Mobil Mewah Senilai Rp 2,7 Miliar Secara Gratis
Dwi Setiawan
Eks Kiper Argentina: Cristiano Ronaldo Lebih Baik daripada Messi
Detik
Pemain MU Dapat Puskas Award Lagi: Dulu Ronaldo, Kini Garnacho
Detik
Tora Sudiro Full Senyum Ketemu Pemain Film Korea Legendaris Ini, sang Aktor Girang Pamer Keakraban
Ines Noviadzani
Rashford Dikaitkan dengan Arsenal, 3 Klub Arab Saudi Juga Tertarik Rekrut Striker Man United
St Hamdana Rahman
Alasan Jakarta LavAni Pertahankan Pevoli Renan Buiatti di Proliga 2025: SBY Punya Catatan Khusus
Hasiolan Eko P Gultom
Prediksi Skor Barito Putera vs Persib di Liga 1, Momentum Idola Bobotoh Pangkas Jarak ke Persebaya
Amiruddin
Piala AFF 2024: Menanti Debut Nguyen Xuan Son, Striker Brasil Milik Vietnam
Detik