TRIBUNKALTENG.COM - Kapten Timnas Portugal yakni Cristiano Ronaldo dikabarkan tidak akan pernah kembali ke Liga Inggris jika meninggalkan Al Nassr akhir musim ini.

Hal ini tentu menutup peluang Man United , Chelsea, Arsenal dan klub lainnya di Liga Inggris untuk merekrut Cristiano Ronaldo.

Kedatangan Cristiano Ronaldo bisa dibilang merupakan titik balik Liga Arab Saudi.

Cristiano Ronaldo datang ke Al Nassr pada Januari 2023 setelah memutuskan untuk berpisah dari Manchester United.

Sejak CR7 datang ke Saudi Pro League, banyak pemain top Eropa mengikuti jejaknya.
 
Tidak hanya datang ke klub lain, Ronaldo juga berhasil menarik banyak pemain bintang untuk bergabung dengan Al Nassr.

Sadio Mane, Aymeric Laporte, Otavio, dan Seko Fofana adalah contoh nama-nama yang berhasil direkrut oleh klub berjulukan Fariz Najd itu.

Klub-klub Liga Arab Saudi lainnya juga ikut mendatangkan pemain-pemain top.
 
Akan tetapi, kisah antara Ronaldo dan Al Nassr tampaknya akan segera berakhir.

Menurut data dari Transfermarkt, kontrak kapten Timnas Portugal itu bersama Al Nassr akan segera selesai.

Pasalnya, usia masa bakti Ronaldo untuk Al Nassr hanya tersisa kurang dari satu tahun hingga 30 Juni 2025.

Artinya, Ronaldo bisa saja mulai bernegosiasi dengan klub lain setelah pergantian tahun untuk meninggalkan Al Nassr pada akhir musim secara gratis.

Bahkan, sempat ada rumor yang mengatakan bahwa Ronaldo akan kembali ke kompetisi Eropa.

Namun, ada satu kompetisi yang kemungkinan tidak akan menjadi labuhan selanjutnya bagi karier CR7, yaitu Liga Inggris.

Hal itu disampaikan langsung oleh mantan asisten pelatih Manchester United, Rene Meulensteen.
 
Meulensteen menilai bahwa Ronaldo tidak akan cocok bermain di Liga Inggris dengan usia yang sudah menginjak 40 tahun.

Mungkin, eks megabintang Real Madrid itu bisa kembali ke Liga Spanyol.

"Saya pikir itu adalah pertanyaan yang besar. Saya yakin dia ingin melakukannya karena dia adalah pria seperti itu," kata Meulensteen.

"Namun, ia telah berusia 39 tahun, jadi sudah luar biasa bagaimana ia menjaga kebugarannya, terus melaju, terus bermain, ia menyukainya."

"Anda mengatakan kembali ke Eropa, ya, Eropa adalah tempat yang besar. Saya tidak bisa melihatnya kembali ke Premier League."

"Mungkin Spanyol, namun Anda harus pergi ke salah satu tim yang lebih baik yang mendominasi penguasaan bola, bukan tim yang harus bertahan di separuh waktu."

"Hal itu mungkin saja terjadi, namun saya merasa sulit untuk melihat hal itu akan terjadi," imbuhnya.
 
Menurut Meulensteen, Ronaldo kemungkinan akan fokus dengan Al Nassr untuk saat ini.

Ia juga akan fokus dengan Timnas Portugal untuk bisa bermain di Piala Dunia 2026.

"Saya pikir dia telah menetapkan tujuannya untuk melakukan apa yang dia lakukan di Arab Saudi dan Liga Champions Asia, dan Portugal bersama tim nasional," ujar Meulensteen.

"Saya pikir dia sangat tertarik untuk terus melakukan hal tersebut dan pergi ke Piala Dunia pada tahun 2026. Saya pikir itulah yang akan menjadi fokusnya," tutur Meulensteen mengakhiri.

Striker Al Nassr, Cristiano Ronaldo merayakan gol.
Striker Al Nassr, Cristiano Ronaldo merayakan gol. (Instagram Al Nassr/@alnassr)

Al Nassr sedang menjalin kerja sama dengan BMW.

Bahkan, Al Nassr sampai memasang port pengisian daya listrik di tempat latihan mereka.

Sebagai informasi, Ronaldo mendapatkan mobil listrik mewah BMW XM Frozen Black, lengkap dengan gril logam merah dan pelat nomor yang dipersonalisasi, dikutip dari Mirror.

Mobil mewah Ronaldo itu bernilai sekitar £164 ribu atau sekitar Rp 2,7 miliar.

Rekan setim Ronaldo, Sadio Mane juga mendapatkan mobil serupa seperti CR7.

BMW memang menjalin kerja sama dengan sejumlah klub.

Selain Al Nassr, Real Madrid dan AC Milan juga menjalin kerja sama dengan pabrikan BMW.

Sedangkan untuk Ronaldo, dia harus mencari tempat untuk menyimpan BMW barunya di antara koleksi mobilnya yang sudah ada.

Mantan bintang Manchester United itu telah menghabiskan sebagian kekayaannya untuk membeli berbagai macam mobil mewah.

Adapun koleksinya adalah Ferrari Purosangue, Lamborghini, Bugatti, Porsche, Rolls-Royce dan masih banyak lagi.

Bugatti Centodieci adalah mobil mewah termahal yang dimiliki oleh Ronaldo.

Mobil super langka ini berharga sekitar USD 9 juta (sekitar Rp144 miliar) dan hanya tersedia sepuluh unit di seluruh dunia.

Dengan gaji yang tinggi serta sejumlah kerja sama, bukan perkara yang sulit bagi Ronaldo untuk membeli sejumlah mobil mewah.

Di Al Nassr, Ronaldo digaji semusim sebesar 200 juta Euro atau setara Rp 3,4 triliun plus bonus-bonus.

Tak ayal jika Ronaldo dengan mudah membeli mobil-mobil mewah yang ia inginkan tanpa perlu berfikir panjang.

Sementara beberapa pemain lainnya alami penurunan harga di Liga Arab kini.

Satu di antara pemain bintang yang menjajal karier di Arab Saudi adalah Sadio Mane.

Pemain Timnas Senegal tersebut ditebus Al Nassr dari Bayern Munchen dengan nilai transfer yang mencapai 30 Juta euro pada 1 Agustus 2023.

Bersama Al Nassr, penampilan Sadio Mane terbilang cukup oke.

Dia berhasil mendulang 24 gol dan 16 assist dari 69 pertandingan diseluruh ajang. Mane juga turut membantu Al Nassr meraih trofi Arab Club Champions Cup 2003.

Meski begitu, Sadio Mane yang sukses meraih enam trofi juara bersama Liverpool kini namanya semakin meredup.

Saat bergabung dengan Al Nassr, dia memiliki banderol yang mencapai 20 juta euro.

Namun berdasarkan data Transfermarkt terkini, banderol Sadio Mane berada di angka 9 juta euro, atau melorot sampai 11 juta euro.

Kemudian ada nama Neymar. Pindah ke Al Hilal dengan biaya transfer sebesar 75 juta euro pada Agustus 2023, Neymar menghadapi kenyataan pahit dengan penurunan nilai pasar terbesar pada 2024.

Meskipun Al-Hilal meraih treble domestik tanpa Neymar, masa depannya di klub ini semakin diragukan.

Terbaru, nilai transfer Neymar telah menurun sampai 30 juta euro, dan menjadi yang terbesar.

Kemudian ada Joao Cancelo. Menurut Planet Football, banderol Cancelo kini melorot sampai 22 juta euro.

Pemain berusia 25 tahun tersebut ditebus Al Ittihad dari Aston Villa dengan harga 60 juta euro pada 24 Juli 2024.

Angka itu membuat Moussa Diaby menjadi pemain dengan nilai transfer termahal yang pernah dijual The Villa.

Bersama Al Ittihad, dia tampil cukup baik dengan mencetak satu gol plus 10 assist dari 10 pertandingan di liga.

Sayangnya, penampilan tersebut tak cukup mendongkrak harga jual Moussa Diaby.

Banderolnya kini menurun sampai 25 juta euro, sejak ditebus dengan harga 60 juta euro dari Aston Villa.

Lalu ketika pertama kali membela Al-Orobah, nilai transfer Kurt Zouma mencapai angka 25 juta euro. Kini, banderol sang pemain menurut Transfermarkt berada di angka 12 juta euro, atau turun sampai 13 juta euro.

Pemain berusia 30 tahun tersebut menjadi sosok andalan sejumlah klub-klub Premier League, mulai dari Chelsea, Everton, dan West Ham United. Namun sejak musim panas 2024, Zouma dipinjamkan West Ham ke klub Arab Saudi, Al-Orobah, sampai 30 Juni tahun depan.

Al Hilal menebus Milinkovic-Savic dari Lazio dengan banderol 40 juta euro. Gelandang berusia 29 tahun tersebut memutuskan cabut dari Lazio dan menerima pinangan Al Hilal pada 12 Juli 2023. 

Bersama klub yang dijuluki Blue Waves tersebut, Sergej Milinkovic-Savic tampil impresif. Dia mampu mencetak 22 gol dan 21 assist dari 67 pertandingan, dan turut mempersembahkan empat titel juara.

Meski bermain gemilang, nilai transfer Milinkovic-Savic juga melorot. Sempat berada di angka 40 juta euro ketika pertama kali membela Al Nassr, kini banderol pemain Serbia tersebut menurun sampai 20 juta euro.

Setelah meraih enam titel juara bersama Liverpool, Fabinho membuat keputusan yang mengejutkan pada bursa transfer musim panas 2023. Gelandang asal Brasil itu memilih hengkang ke Al Ittihad dengan harga 40 juta euro

Bersama klub yang dijuluki Nadi Al-Sha'ab tersebut, Fabinho menjadi andalan di lini tengah. Sayangnya, dia belum pernah sekalipun membawa Al Ittihad merengkuh satu pun gelar juara.

Gelandang berusia 31 tahun tersebut masih terikat kontrak sampai 30 Juni 2026. Namun kini, nilai transfernya melorot sampai 17 juta euro dan berada di angka 23 juta euro.

Bek Timnas Portugal tersebut sempat dikabarkan bakal cabut dari Manchester City dan pindah ke Barcelona secara permanen pada Agustus 2024. Pada akhirnya, Cancelo justru memilih pindah ke Al Hilal dengan harga 21,2 juta poundsterling.

Meskipun tampil baik di posisi bek kanan, kontribusi pemain berusia 30 tahun tersebut masih jauh dari performa terbaiknya di Eropa. Joao Cancelo tampil dalam 19 laga bersama Al Hilal, mencetak satu gol dan delapan assist.

(TRIBUN KALTENG)

Baca Lebih Lanjut
Tinggalkan Al Nassr, Cristiano Ronaldo Diprediksi Reuni Real Madrid dan Barcelona di Jadwal Terbaru
Nia Kurniawan
Usai Al Nassr, Cristiano Ronaldo Kans Jadi Lawan Real Madrid dan Barcelona, Sulit Balik Liga Inggris
Murhan
Harta Kekayaan Ronaldo di Al Nassr tak Terganggu, Sadio Mane Ada di Daftar Harga Turun Liga Arab
Nia Kurniawan
Ramalan Cristiano Ronaldo Terbukti, Soal Odegaard si Bintang Arsenal Saat di Real Madrid Era Zidane
Nia Kurniawan
Alejandro Garnacho 'Siap untuk Pinjaman' Menakjubkan, Man United Tergoda Opsi Pembelian 7 Klub Besar
Khairil Rahim
Pemain Buangan Chelsea Kalahkan Lionel Messi dan Ronaldo Jadi Pemain Sepak Bola Terkaya di Dunia
Aprianto
Mascherano Opsi Beckham di Inter Miami, Messi pun Dinilai Bos Man City Guardiola Cocok Jadi Pelatih
Nia Kurniawan
Chelsea Siap Pinjamkan Bintang Produktif Usia 27 Tahun Saat Rumor Transfer ke Arsenal dan Man United
Khairil Rahim
Messi Jangan Dulu ke Man City di Liga Inggris! Ada Pemain Baru Rekrutan Beckham Gabung Inter Miami
Nia Kurniawan
Ronaldo Tutup 2024 dengan Sabet Dua Penghargaan di Globe Soccer Awards
Arif Tio Buqi Abdulah