Patrick Kluivert bukan cuma berguru ke Louis van Gaal. Dia juga pernah menjadi tangan kanannya Ange Postecoglou.

PSSI sudah mengakhiri kerja Shin Tae-yong sebagai pelatih Timnas Indonesia. Ketua Umum, Erick Thohir, menyebut pelatih pengganti bakal diumumkan pada 12 Januari 2025.

Sejauh ini nama Patrick Kluivert yang santer bakal menjadi penerus Shin Tae-yong. Pria berusia 48 tahun itu terakhir kali menjadi pelatih kepala di klub Turki, Adana Demirspor, pada Desember 2023.

Jauh melihat ke belakang, Kluivert pernah menjadi asisten pelatihnya Postecoglou saat di Liga Australia bersama klub Brisbane Roar. Duet tersebut cuma berlangsung pada Januari 2010 sampai Juni 2010.

Ada enam pertandingan yang dijalani Kluivert sebagai asisten Postecoglou. Hasilnya tidak memuaskan, yakni empat kalah, satu imbang, dan satu menang.

Kebersamaan itu berakhir karena Kluivert hijrah mengambil tugas di NEC Nijmegen. Postecoglou di Brisbane Roar sampai April 2012 dan kini menjadi pelatih Tottenham Hotspur sejak Juli 2023.

Selain berguru dengan Postecoglou, Kluivert juga menjadi murid Van Gaal. Keduanya pernah membawa Belanda finis ketiga di Piala Dunia 2014.



Baca Lebih Lanjut
Minim Prestasi Sebagai Pelatih, Bisa Apa Patrick Kluivert?
Sindonews
Patrick Kluivert si Penggemar 4-2-3-1
Detik
CV Patrick Kluivert, Calon Pelatih Timnas Indonesia
Detik
Daftar Pelatih Timnas Indonesia Asal Belanda, Kluivert yang Keenam? Pernah Gagal Total di AC Milan
Cornel Dimas Satrio
Fabrizio Romano sebut Patrick Kluivert jadi pelatih anyar Indonesia
Antaranews
Hasil Liga Inggris: Digeprek Newcastle 2-1, Tottenham Hotrspur Senasib dengan Manchester United
Arif Tio Buqi Abdulah
Patrick Kluivert Belum Pasti Gantikan STY jadi Pelatih Timnas Indonesia, Agen Beberkan Faktanya
Junianto Hamonangan
Rumor 3 Calon Pengganti Shin Tae-yong di Timnas Indonesia: Ada Eks Manajer Manchester United
Arif Tio Buqi Abdulah
Here We Go! Fabrizio Romano Sebut Patrick Kluivert Dikontrak 2 Tahun Melatih Timnas Indonesia
Galih permadi
Patrick Kluivert Rencananya akan Dikontrak PSSI 2 Tahun, Apa Saja Prestasinya?
Dian Anditya Mutiara