Pemecatan Shin Tae-yong dari Timnas Indonesia dibumbui isu-isu kurang sedap. Salah satunya adalah kabar kurang harmonisnya STY dengan para pemain keturunan.

PSSI mendepak Shin Tae-yong dari jabatannya sebagai pelatih Timnas Indonesia per Senin (6/1). Meski masih menyisakan kontrak sampai tahun 2027, STY resmi berpisah.

\n

Sejak tahun 2020, Shin Tae-yong menukangi Timnas Indonesia. Beberapa prestasi ditorehkan, seperti membawa Indonesia tembus ke ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 alias selangkah lagi menuju ke panggung Piala Dunia.

Belakangan ini, muncul rumor soal ketidakharmonisan antara Shin Tae-yong dengan para pemain keturunan di Timnas Indonesia. Itu termasuk perihal pemilihan taktik, pemilihan skuad, sampai pemanggilan ke tim.

Ketum PSSI, Erick Thohir dalam jumpa pers mengenai perpisahan STY, ditanya mengenai isu tersebut. Menurutnya, PSSI bertugas untuk membenahi dinamika yang terjadi.

"Dalam membentuk Timnas Indonesia, kita tidak bisa melihat pemain naturalisasi atau pemain lokal, menurut saya sama saja. Tapi kalau kita lihat sekarang dengan banyaknya pemain yang main di luar negeri, tentu dinamika masing-masing individu jadi perhatian," jelasnya.

"Komunikasi harus merata, jadi tidak ada pemain yang terjebak di persepsi pemain ini baik, pemain ini kurang. Kita harus lihat tim ini sebagai tim yang satu," tegasnya.

Erick Thohir menjelaskan, kekompakan antara tim, pelatih, dan federasi merupakan hal wajib yang harus dijaga. Maka PSSI, kini terus mencoba mengurangi persoalan-persoalan yang ada.

"Kita coba sebaik-baiknya, paling tidak 'titik-titik' tersebut bisa kita kurang seperti komunikasi atau tactical issue. Kami menjaga kekompakan antara pemain, pemain-pelatih, pelatih-federasi," tutupnya.

Baca Lebih Lanjut
STY Dipecat PSSI, Mantan Pemain Timnas Curiga Ada Sesuatu
Taufik ismail
Pengamat: STY Didepak, Erick Thohir Tahu Apa yang Dia Lakukan
Detik
Asnawi Mangkualam Rayakan Tahun Baru 2025 bersama Satu Pemain Keturunan Indonesia
Drajat Sugiri
Terganggu Perlakuan Suporter Harimau Malaya, 3 Pemain Top Eropa Tegaskan Tak Memiliki Darah Malaysia
Galih permadi
Maarten Paes Respons Pemecatan STY: Kamsahamida Coach!
Detik
PSSI Komunikasi dengan Pemain Keturunan Indonesia Mitchel Bakker?
Sindonews
Patrick Kluivert Kandidat Kuat Gantikan Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Indonesia, Reaksi Pemain
Sumarsono
Persija Bidik Pemain Brasil dan Dewangga, Transfer Pemain Ada di Tangan Carlos Pena dan Bepe
Hasiolan Eko P Gultom
Apakah Patrick Kluivert Pantas Jadi Pengganti Shin Tae-yong?
Detik
Terungkap Ternyata Ada Perjanjian Khusus Antara PSIS dan Pratama Arhan Usai Didepak Suwon FC
Muh radlis