Ketersediaan KA Feeder sangat membantu para penumpang Kereta Cepat untuk akses lokasi tujuan di Bandung.
Namun, untuk membuat perjalanannya jadi lebih efisien, jadwal KA Feeder Padalarang Bandung terkini perlu diketahui.
Hal ini karena pihak Kereta Cepat selalu melakukan perubahan jam keberangkatan di waktu tertentu.
Dengan mengetahui jadwal KA Feeder secara pasti, penumpang dapat menghindari keterlambatan.

Jadwal KA Feeder Padalarang Bandung Terbaru dan Cara Aksesnya

Jika berencana untuk melanjutkan perjalanan  Kereta Cepat dengan KA Feeder, sebaiknya ketahui Jadwal KA Feeder Padalarang - Bandung dan tata cara aksesnya di bawah ini.

1.
Tentang KA Feeder

KA Feeder merupakan kereta yang menghubungkan stasiun Padalarang (stasiun utama kereta cepat) dengan Stasiun Bandung. Ini merupakan fasilitas yang sangat bermanfaat bagi penumpang yang ingin berpindah dari Stasiun Kereta Cepat ke berbagai stasiun di Bandung, terutama Stasiun Hall Bandung.
Selain itu, ada beberapa keunggulan lain yang bisa didapat dari menggunakan KA Feeder, yakni perjalanan lebih efisien, transportasi gratis yang dapat menghemat ongkos, transportasi yang nyaman karena menggunakan kursi sofa.

2. Jadwal KA Feeder Padalarang Bandung

Berikut ini jadwal keberangkatan Kereta Feeder dan jam sampai di Stasiun Bandung terbaru menurut Instagram @keretacepat_id:
  • 07.22 - 07.41
  • 07.46 - 08.05
  • 08.38 - 08.57
  • 09.05 - 09.24
  • 09.25 - 09.44
  • 09.51 - 10.10
  • 10.28 - 10.47
  • 11.04 - 11.23
  • 11.37 - 11.56
  • 12.10 - 12.29
  • 12.40 - 12.59
  • 13.40 - 13.59
  • 14.43 - 15.02
  • 15.13 - 15.32
  • 15.42 - 16.01
  • 16.17 - 16.36
  • 16.54 - 17.13
  • 17.25 - 17.44
  • 18.15 - 18.34
  • 18.43 - 19.02
  • 19.32 - 19.51
  • 19.55 - 20.14
  • 20.47 - 21.06
  • 21.12 - 21.31

3. Tata Cara Akses KA Feeder

Bagi yang pertama kali ingin menaiki Kereta Feeder, tata cara berikut bisa disimak:
  • Setelah turun dari Kereta Cepat ambil gerbong tiket peron 1 (KA Feeder)
  • Scan tiket kereta cepat Whoosh sebelumnya, jadi pastikan tidak membuang tiketnya
  • Lanjut jalan ke peron kedatangan Kereta Feeder
  • Setelah kereta datang, silakan naik dan pilih kursi yang masih kosong
  • Nikmati perjalanan dan turun di Stasiun Bandung
Baca juga: Apakah Tiket Whoosh Termasuk Feeder? Berikut Jawabannya
Demikian jadwal KA Feeder Padalarang - Bandung serta tata cara aksesnya yang harus diketahui. Informasi di atas bisa dijadikan panduan untuk bepergian dengan Kereta Feeder. (INE)
Baca Lebih Lanjut
Argo Parahyangan Setop Operasi 1 Februari, Ini Jadwal & Tarif KA Penggantinya
Detik
KA Argo Parahyangan Berhenti Operasi, Ini Jadwal KA Rute Jakarta-Bandung
Detik
Whoosh Tambah Jadwal Jadi 62 Perjalanan per Hari Mulai 1 Februari 2025
Suci BangunDS
KA Argo Parahyangan Berganti Jadi Parahyangan, Jadwal Perjalanannya Ditambah
KumparanBISNIS
PT KAI Tambah Jadwal Perjalanan KA Argo Merbabu dan Operasikan Dua KA Baru Mulai Februari 2025
Timesindonesia
Skill Skin Johnson Legend Terbaru dan Cara Mendapatkannya
How To Tekno
Ini Jadwal KA Pengganti Argo Parahyangan Mulai 1 Februari 2025
Detik
Kereta Legendaris Argo Parahyangan Berhenti Operasi 1 Februari
Detik
Jadwal Terbaru Kereta Api Palembang-Lubuklinggau, Berubah Mulai 1 Februari 2025, Bakal Lebih Singkat
Shinta Dwi Anggraini
Jadwal Pengisian DRH NIP CPNS 2024, Simak Dokumen yang Diperlukan dan Tata Cara Mengisinya
Tribunnews