4 Wisata di Bandung Raya yang Hits dan SeruKumparan | 27/01/2025 08:22:11
Bandung Raya disebut juga dengan Kawasan Metropolitan Bandung memiliki luas lahan sekitar 3.497,5 km².
Di lahan seluas ini, terdapat banyak tempat wisata yang seru dan menarik. Bahkan di antaranya merupakan wisata di Bandung Raya yang hits sebagai referensi liburan favorit.
Perlu diketahui Bandung Raya memiliki cakupan yang sangat luas, mulai dari Kota Bandung, Kota Cimahi, Kabupaten Bandung, Kabupaten Bandung Barat, dan sebagian Kabupaten Sumedang, seperti Jatinangor.
Setiap daerahnya ini terdapat destinasi rekreasi yang asyik untuk dikunjungi.
Wisata di Bandung Raya yang Terkenal dan Menarik
Tak perlu bingung cari destinasi menarik saat berlibur ke Bandung Raya.
Sebab, sejumlah wisata di Bandung Raya berikut ini bisa menjadi opsi menarik untuk liburan menyenangkan.
1. The Great Asia Africa
Pertama, ada The Great Asia Africa, tempat wisata hits ini menghadirkan miniatur negara-negara Asia-Afrika, seperti Korea, Jepang, India, hingga Afrika. Pengunjung bisa eksplorasi berbagai objek menarik, berswa foto dan sewa kostum, hingga mencoba wahana terbarunya, yakni skyride dan kereta sungai.
HTM: Rp50.000
Alamat: Jl. Raya Lembang - Bandung No.71, Gudangkahuripan, Kec. Lembang, Kabupaten Bandung Barat
2. Kiara Artha Park
Selanjutnya, ada Kiara Artha Park, ini merupakan taman rekreasi dan bermain modern di tengah kota. Luas lahannya mencapai 13 Ha.
Di sini juga ada banyak aktivitas menarik, mulai dari berkeliling taman dengan skuter atau sepeda, bermain di playground, mencoba kuliner di tenant F&B, hingga nonton dancing fountain di malam hari.
HTM: Rp10.000
Alamat: Jl. Banten, Kebonwaru, Kec. Batununggal, Kota Bandung
3. Kawah Putih Ciwidey
Kawah Putih Ciwidey merupakan salah satu wisata alam terbaik di Kabupaten Bandung. Tempat ini menawarkan keindahan alam yang eksotis, danau berwarna biru kehijauan dengan pesisir batu kapur putih yang memukau.
Di sini juga ada banyak aktivitas menarik, seperti menunggang kuda, panahan, dan foto-foto di jembatan apungnya.
HTM: Rp63.000 (termasuk ontang-anting PP)
Alamat: Sugihmukti, Kec. Pasirjambu, Kabupaten Bandung
4. Jatinangor National Park
Terakhir, wisata hits di Bandung Raya ada Jatinangor National Park, yakni taman bermain yang lengkap di Sumedang. Tempat wisata ini menghadirkan suasana taman bermain baik dunia dongeng.
Mengutip Instagramnya @janspark.official, di sini tersedia 20 wahana bermain yang seru dan area edukasi flora.
HTM: Rp40.000
Alamat: Hegarmanah, Kec. Jatinangor, Kabupaten Sumedang
Baca juga:4 Wisata Bandung Terbaru yang Mengasyikkan untuk Dikunjungi
Demikian rekomendasi wisata di Bandung Raya yang hits dan menarik. Tempatnya punya banyak aktivitas seru, cocok untuk habiskan waktu liburan. (INE)
Baca Lebih Lanjut
Taman Tirto Agung Banyumanik: Wisata Keluarga yang Seru dan Menyenangkan
Seputar Semarang
4 Lokasi Wisata Petik Buah di Nganjuk dengan Pilihan Buah Beragam
Jendela Dunia
4 Kuliner Depok yang Hits dan Rasanya Juara
Seputar Jakarta
Rafting Sambirejo Semarang, Aktivitas Seru yang Memacu Adrenalin
Seputar Semarang
Sambut Libur Panjang, Polisi Waspadai Macet-Pungli di Bandung
Detik
Kampung Coklat: Wisata Edukasi dan Kuliner yang Unik
Achmad Azky Annafsa
4 Makanan Sunda Enak di Bandung yang Layak Dicoba
Seputar Bandung
Rekomendasi Wisata Murah di Pacet untuk Liburan Isra Miraj & Imlek 2025, Tiket Mulai Rp 10 Ribu
Frida Anjani
4 Rekomendasi Trekking Bandung untuk Destinasi Healing