Sejumlah rute Mikrotrans dan bus TransJakarta (TransJ) mengalami penyesuaian rute pagi ini. Hal ini dilakukan imbas banjir yang merendam beberapa wilayah di Jakarta.

"TransJakarta beroperasi normal melayani pelanggan. Kami melakukan penyesuaian layanan seperti pengalihan dan perpendekan rute, untuk rute-rute terdampak genangan. Tujuannya untuk memastikan pelanggan tetap bisa menggunakan layanan TransJakarta dengan aman dan nyaman," kata Kepala Departemen CSR dan Humas TransJakarta, Ayu Wardhani saat dihubungi, Rabu (29/1/2025).

Rute Transjakarta yang dialihkan itu salah satunya koridor 3 yang melewati jalan Dan Mogot, Jakarta Barat. Berikut rute TransJakarta yang dialihkan:

- Rute 3F, Kalideres-Senayan Bank DKI sementara mengalami pengalihan rute dikarenakan adanya genangan air di sekitar Jl Raya Cengkareng.

Sementara arah Senayan Bank DKI tidak melayani Halte Jembatan Baru s/d Halte Damai dan untuk arah Kalideres tidak melayani Halte Jelambar s/d Halte Jembatan Baru.

- Koridor 3 Kalideres-Monumen Nasional sementara mengalami pengalihan rute dikarenakan adanya genangan air di sekitar Jl Raya Cengkareng. Sementara arah Monumen Nasional tidak melayani Halte Jembatan Baru sampai dengan Halte Damai dan untuk arah Kalideres tidak melayani Halte Grogol sampai dengan Halte Jembatan Baru.

- Rute SH1 yang melayani Kalideres-Perkantoran Soekarno-Hatta mengalami pengalihan rute dikarenakan adanya genangan air di sekitar Jln. Parimeter Utara. Sementara arah Kalideres tidak melayani Bus Stop Simpang Rawa Kompeni Raya.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanannya," ujar Ayu.

Sementara itu, untuk rute Mukrotrans yang terdampak banjir juga akan dialihkan. Terdapat 5 rute yang dialihkan, antara lain:

- Rute JAK 24 yang melayani Senen-Pulo Gadung, untuk sementara tidak dapat melayani pelanggan dikarenakan adanya genangan air pada jalur yang di lalui.

- Rute 2B yang melayani Harapan Indah-Pulo Gadung mengalami perpendekan rute menjadi Bus Stop Lapangan Terbang-Pulo Gadung dikarenakan adanya genangan air di sekitar Transera.

- Rute JAK 112 melayani Tanah Merah-Pulo Gadung untuk sementara tidak dapat melayani pelanggan dikarenakan adanya genangan air pada jalur yang di lalui.

- Rute JAK 27 melayani Rorotan-Pulo Gebang mengalami pengalihan rute dikarenakan adanya genangan air di sekitar Jl Karang Tengah.

Sementara tidak melayani Bus Stop Sekolah At Taqwa sampai dengan Pertigaan Karang Tengah.

- Rute JAK 15 yang melayani Tj Priok-Bulak Turi saat ini sudah beroperasi normal kembali melayani pelanggan tanpa pengalihan.

Sementara tidak melayani Bus Stop Sekolah At Taqwa sampai dengan Pertigaan Karang Tengah.

- Rute JAK 15 yang melayani Tj Priok-Bulak Turi saat ini sudah beroperasi normal kembali melayani pelanggan tanpa pengalihan.

Baca Lebih Lanjut
Jalur di Grobogan Terdampak Luapan Air Lagi, KAI Alihkan Rute Sejumlah Kereta
KumparanNEWS
Ada Proyek LRT, Rekayasa Jalan Sekitar Manggarai Jaksel Mulai Berlaku Hari Ini
Detik
Rel Terdampak Banjir Grobogan Kini Bisa Dilalui, Masih Ada Rekayasa Rute KA
Detik
Transjakarta Modifikasi Jalur Sekitar Manggarai Mulai 27 Januari 2025 hingga 31 Agustus 2026, Ini Detailnya
Sindonews
Daftar 7 Perjalanan KA Batal dan 11 Dialihkan Imbas Banjir Grobogan
Detik
Perjalanan KA Sembrani Gambir-Surabaya Dibatalkan Imbas Banjir di Grobogan
Detik
Penampakan Rel KA yang Belum Bisa Dilalui karena Tergerus Banjir Grobongan
Detik
Banjir di Jalur Kereta Api Semarang, Sejumlah Rute Perjalanan di Wilayah Daop 3 Cirebon Dialihkan
Muhamad Syarif Abdussalam
Imbas Banjir Grobogan, PT KAI Catat Ratusan Calon Penumpang dari Stasiun Cepu Blora Batalkan Tiket
Muslimah
Imbas Banjir di Grobogan, Ini yang Dilakukan PT KAI Supaya Jalur Kereta Api Kembali Berfungsi Normal
Irwan Wahyu Kintoko