WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pemain Persib Bandung, Marc Klok, bertekad untuk melanjutkan catatan apiknya saat berhadapan dengan PSM Makassar.
Marc Klok memiliki statistik menarik saat melawan PSM Makassar.
Dalam dua musim belakangan, Marc Klok selalu bisa menjebol gawang tim beralias Juku Eja itu.
Di Liga 1 2023/2024, Marc Klok mencetak gol saat Persib melawat ke markas PSM pada 22 Juli 2023.
Namun, pada saat itu timnya kalah 2-4.
Nama Marc Klok juga menghiasi papan skor saat bertandang ke PSM pada musim 2022/2023.
Namun, Persib waktu itu kalah 1-5 dari PSM.
Marc Klok kini berharap dirinya kembali bisa mencetak gol untuk Persib dan menang atas PSM.
Pertandingan pekan ke-21 Liga 1 2024/2025 antara Persib vs PSM akan berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Bandung, Sabtu (1/2/2025) pukul 19.00 WIB.
Marc Klok berharap dapat melanjutkan catatan positifnya melawan PSM.
Namun, Marc Klok menegaskan bahwa kemenangan tim lebih utama dibandingkan prestasi pribadi.
Kemenangan ini penting untuk memperkokoh posisi Persib di puncak klasemen.
Tim asuhan Bojan Hodak saat ini berada di peringkat pertama dengan 43 poin, unggul lima poin dari Persija yang ada di posisi kedua.
"Fakta yang spesial kalau saya selalu cetak gol jika lawan PSM, semoga besok lagi," kata Marc Klok dilansir dari laman resmi Liga 1.
"Tapi yang paling penting adalah kami menang dan tetap di puncak," lanjutnya.
Marc Klok juga mengungkapkan bahwa bermain melawan PSM adalah pengalaman yang berharga.
Seperti diketahui, Marc Klok pernah membela PSM pada kurun 2017-2019.
Namun, riwayat itu tidak akan mengurangi semangatnya membawa Persib menang.
"Saya pikir selalu spesial bermain melawan mantan tim, saya punya banyak kenangan yang bagus di sana," ucap Marc Klok.
"Saya selalu ingin menang di setiap pertandingan (kesampingkan sementara momen indah bersama PSM)," lanjutnya.