Sepak Bola Wanita Eropa: Juventus Gilas AC Milan, Chelsea Libas EvertonKumparan | 10/02/2025 19:03:43
Memasuki pertengahan Februari ini, sepak bola wanita Eropa punya akhir pekan yang sibuk.
Tim-tim sepak bola wanita Spanyol, Italia, juga Jerman melanjutkan gelaran liga mereka, sementara tim-tim Inggris melanjutkan Piala FA.
Dari Liga Italia wanita (Serie A Women), Juventus yang bertindak sebagai tamu berhasil pulang membawa martabat dan tiga poin dari tuan rumah.
Cristiana Girelli dkk menghajar Milan dengan enam gol tanpa balas. Gol-gol diciptakan oleh Cristiana Girelli 25', 31' (P), 39'; Lisa Boattin 27'; Valentina Bergamaschi 89'; Amalie Vangsgaard 90+1'.
Ini adalah hasil yang sangat bagus buat Juventus.
Sebab, dua pesaing terdekat mereka, Inter Milan dan AS Roma, hanya bisa bermain imbang di waktu yang sama. Roma tertahan Fiorentina 0-0, sementara Inter sama kuat 4-4 dengan Lazio.
Kini Juve memimpin Serie A dengan 45 poin dari 18 laga.
Mereka terpaut 7 poin dengan Inter dan 10 poin dengan Roma.
Perbesar
Pertandingan Frankfurt melawan Turbine Potsdam. Foto: Eintracht Frankfurt
Di Jerman, Turbine Potsdam yang baru kembali promosi ke Liga Jerman Wanita (Frauen-Bundesliga) kembali jadi bulan-bulanan, kali ini oleh Eintracht Frankfurt. Geraldine Reuteler, Laura Freigang, dkk membabat Potsdam dengan skor 9-0.
Pesta gol ini lumayan penting buat Frankfurt. Kini mereka berada di puncak klasemen liga, berbagi tempat dengan Bayern Muenchen. Dengan 35 poin dari 14 laga, Frankfurt unggul selisih gol +43 dibanding +26 milik Muenchen.
Perbesar
Pertandingan Chelsea melawan Everton pada pertandingan Piala FA Wanita. Foto: Chelsea
Sedangkan, dari Inggris, Chelsea melaju ke ronde keenam usai membantai Everton 4-1. Gol cantik olimpico dari Sara Holmgaard pada menit ke-17 dibalas empat kali oleh anak-anak asuhan Sonia Bompastor.
Hasil ini juga membawa Chelsea masih belum terkalahkan musim ini. Quadruple sepertinya bukanlah hal yang mustahil buat pasukan London biru itu.
Baca Lebih Lanjut
Gebrakan AC Milan, Borong Pemain di Hari Terakhir Bursa Transfer Musim Dingin, Joao Felix Terbaru
Facundo Chrysnha Pradipha
Puluhan Atlet Tapin Ikuti Seleksi Sepak Bola Wanita di Lapangan Dwi Dharma, Cari Pemain Terbaik
Irfani Rahman
Enzo Maresca Jual Mahal, Pelatih Chelsea Ngaku Tak Nyesal Pinjamkan Joao Felix ke AC Milan
Luky Setiyawan
Man City Ingin Merekrut Pemain Mirip Legenda AC Milan Paolo Maldini yang Masih Berusia 24 Tahun
Khairil Rahim
AC Milan Resmi Perkenalkan Joao Felix
Detik
Man City Kini Tertarik Membajak Target Penting Real Madrid Senilai Rp 852 Miliar Milik AC MilanĀ
Aprianto
ASBWI Tapin Gelar Seleksi Pemain Sepak Bola Wanita untuk Kejurprov 2025
Irfani Rahman
Top Skor Liga Italia: Moise Kean Bikin Fiorentina Terbang Tinggi, AC Milan Tanpa Wakil di Top 10
Muhammad Nursina Rasyidin
Agen Dorong Joao Felix Segera Pindah ke AC Milan!
Detik
KABAR Transfer Paruh Musim Chelsea: 3 Punggawa The Blues Dipinjamkan ke 3 Klub Beda Negara