TRIBUNJATIMTIMUR.COM - Pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena dan juru taktik Persib Bandung, Bojan Hodak memberikan respon kontras terkait kepemimpinan wasit di laga derbi ini.

Diketahui, telah berlangsung laga Persija Jakarta vs Persib Bandung pada pekan ke-23 Liga 1 2024 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (16/2/2025).

Laga bertajuk El Clasico Indonesia itu berkesudahan dengan skor 2-2.

Macan Kemayoran sempat unggul 2-0 di babak pertama.

Keunggulan itu berkat gol yang dicetak Gustavo Almeida pada menit ke-33, dan Firza Andika 39'.

Namun, kemenangan Persija Jakarta buyar setelah Persib Bandung sukses menyamakan kedudukan pada babak kedua melalui gol yang dicetak Nick Kuipers pada menit ke-52, dan David da Silva 70'.

Pertandingan yang berlangsung dengan intensi tinggi itu membuat pelatih Persib Bandung Bojan Hodak kecewa dengan kepemimpinan wasit.

Pelatih asal Kroasia tersebut menyoroti soal kinerja wasit Muhammad Tri Santoso yang dinilai banyak melakukan kesalahan dalam mengambil keputusan.

"Laga ini terlalu banyak (kesalahan keputusan)," ujar Bojan Hodak kepada awak media termasuk BolaSport.com, di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (16/2/2025).

Mantan pelatih PSM Makassar tersebut mempertanyakan PT Liga Indonesia Baru (LIB) yang tidak memilih wasit asing di laga Persib vs Persija.

Pasalnya, dalam pertemuan terakhir di putaran pertama yang berlangsung pada September lalu, PT LIB menggunakan wasit asing untuk memimpin laga.

"Pertanyaan pertama saya adalah kenapa pertandingan ini dipimpin wasit ini," kata Hodak.

"Sedangkan ketika di Bandung, pertandingan dipimpin dengan wasit yang terbaik di Asia Tenggara. Kenapa?," tanya Bojan Hodak

"Jika mereka membawa wasit asing di sana (Bandung) kenapa tidak membawa wasit asing ke sini (Bekasi) juga," tegasnya.

Untuk itu, Bojan Hodak tak terlalu puas dengan kepemimpinan wasit di laga ini, meski Persib Bandung menahan imbang Persija Jakarta.

Saat juru taktik Persib Bandung menyoroti wasit karena kinerjanya yang tak memuaskan.

Justru pelatih Persija Jakarta, Carlos Pena cukup puas dengan kepemimpinan wasit di laga ini.

Menurut Carlos Pena, wasit melakukan pekerjaan dengan baik dan bisa menjalankan tugasnya.

Pelatih Persija Jakarta bahkan mengaku tak ada yang perlu dikatakan lagi dari kepemimpinan wasit di laga klasik tersebut.

Bahkan karena bagusnya kepemimpinan wasit, menurutnya Persib Bandung juga harusnya tak ada kritikan untuk sang pengadil.

"Tentang performa wasit, mereka sudah menjalankan tugas dengan baik di laga ini," ungkap Carlos Pena.

"Namun tentu saja saya tidak bisa berkata banyak soal wasit, dan Persib juga mungkin sama," jelasnya.

"Dan memang menurut pandangan saya, wasit di laga ini bekerja dengan baik."

Sementara itu, dengan hasil ini, Persija Jakarta dipastikan berada si posisi keempat klasemen Liga 1 dengan mengemas 40 poin.

Sedangkan Persib Bandung dipastikan semakin nyaman berada di posisi puncak dengan mengemas 50 poin.

Mereka bahkan dipastikan memimpin jauh, karena Persebaya yang menempati posisi kedua juga baru mengemas 41 poin.

(TribunJatimTimur.com)

Baca Lebih Lanjut
Persija Vs Persib: Bojan Hodak Ingin Laga Dipimpin Wasit Asing
Detik
Persib Nyaman di Puncak Klasemen Liga 1 Jelang Lawan Persija, Bojan Hodak: Tekanan Ada di Persija
Irwan Wahyu Kintoko
Bojan Hodak Punya Satu Harapan Ini Jelang Laga Persib Versus Persija, Khawatir soal Netralitas
Giri
Adu Tajam Persija Vs Persib Bandung Big Match Liga 1, Bojan Hodak Pusing Pemainnya Terlalu Laku
Sarah Elnyora Rumaropen
Bojan Hodak Puji Dukungan Besar Bobotoh Berharap Persib Bandung Mengalahkan Persija Jakarta
Iksan fauzi
Bojan Hodak: Persija vs Persib Spesial, Track Record Tak Berarti Banyak
KumparanBOLA
Carlos Pena Ungkap Gaya Permainan yang Bakal Diterapkan Persija Saat Menjamu Persib Bandung
Hasiolan Eko P Gultom
Persija vs Persib di Stadion Patriot, Maung Bandung Siapkan Acara Nobar Bobotoh di Sini
Glery Lazuardi
Persija Belum Terkalahkan di Kandang, Persib Raja Tandang, Kelakar Carlos Pena: Besok Berarti Imbang
Hasiolan Eko P Gultom
Jelang Persija vs Persib, Upaya Carlos Pena Kembalikan Semangat dan Berjuang Raih 3 Poin di Kandang
Irwan Wahyu Kintoko