TRIBUNNEWS.COM - Hasil Liga 1 pekan 24 antara PSM Makassar dan Persija Jakarta berakhir dengan skor 1-0, Minggu (23/2/2025) sore.
Berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, PSM akhirnya memutus rentetan hasil minor di Liga 1. Sementara Persija tren negaitf masih terus berlanjut.
PSM Makassar yang tidak menang dalam 6 pertandingan terakhir berhasil membungkam Persija dengan skor tipis 1-0. Tim Macan Kemayoran gagal menang dalam lima laga terakhir.
Gol semata wayang dalam laga ini dicetak oleh Nermin Haljeta setelah memaksimalkan umpan terobosan Victor Luis pada menit 60.
Kemenangan ini membuat PSM Makassar di posisi 7 klasemen Liga 1, sedangkan Persija tertahan di peringkat 4 dan semakin sulit untuk bersaing gelar juara dengan Persib yang menyisakan 10 pertandingan.
Persija kini terpaut 11 poin dari Persib yang duduk di singgasana klasemen.
Di awal babak pertama, PSM Makassar tampil aktif menekan pertahanan Persija dari sisi sayap.
Victor Luiz menghasilkan peluang yang kemudian disundul Nermin Haljeta, tetapi bola masih melambung di atas mistar gawang Andritany.
Persija tidak tinggal diam, pola yang hampir sama melakukan tusukan dari sisi sayap.
Witan berkolaborasi dengan Ferarri sebelum akhirnya melepas umpan cut back ke kotak penalti.
Namun sayang, tidak ada pemain yang menyontek umpan Witan. Ada Marko Simic dan Ryo Matsumura yang berada di kotak 12 pas, namun keduanya terlambat untuk menyontek bola.
Setelah itu, kedua tim bergantian untuk masuk ke sepertiga akhir atau pertahanan lawan.
PSM Makassar mengandalkan bola-bola atas dengan variasi umpan silang. Sementara Persija dari sisi tengah lapangan dengan mengandalkan kecepatan pemain mereka.
Satu tendangan dari Rio Fahmi masih terlalu lemah sehingga dapat digagalkan kiper PSM, Reza.
Begitu juga dengan tendangan percobaan Nermin Haljeta dari jarak dekat dapat diantisipasi oleh Andritany.
Memasuki menit akhir babak pertama, Persija kembali aktif menyerang, dua percobaan anak asuh Carlos Pena dapat diblok oleh Yuran Fernandes.
Hingg peluit panjang dibunyikan, tidak ada gol yang tercipta dari kedua tim dan bertahan dengan skor 0-0.
Di awal babak kedua, skema permainan kedua tim tidak banyak berubah.
Efektivitas peluang masih menjadi kendala pagi PSM Makassar dan Persija.
Umpan-umpan yang dilepaskan ke kotak penalti atau pun ke depan sisi gawang tidak ada yang berbuah menjadi gol hingga 15 menit awal babak kedua.
Papan skor baru berubah pada menit 60. PSM Makassar berhasil membuka keunggulan dari kaki Nermin Haljeta.
Berawal dari umpan terobosan Victor Luis, Haljeta yang berada di kotak penalti keluar dari adangan Ferarri dan Ondrej Kudela.
Dia sempat mengontrol bola, sebelum akhirnya melepaskan tendangan kaki kiri yang mendatar ke gawang Andritany.
Skor 1-0 untuk keunggulan tim berjuluk Laskar Pinisi itu.
Carlos Pena langsung bereaksi dengan hal tersebut, Gustavo Almeida yang merupakan pencetak gol terbanyak Persija musim ini langsung dimainkan menggantikan Pablo Andrade.
Ilham Rio Fahmi juga ditarik keluar untuk digantikan Raka Cahyana Rizky.
Masuknya Gustavo Almeida cukup berpengaruh dalam serangan Persija. Baik itu melalui umpan-umpannya, maupun tendangan percobaannya ke gawang Reza Pratama.
Tetapi keberuntungan belum berpihak kepada Persija, percobaan Almeida tidak ada yang berbuah gol.
Hingga 9 menit tambahan waktu babak kedua berakhir, tidak ada gol yang tercipta dari kedua tim.
PSM berhasil mempertahankan keunggulan 1-0 atas Persija.
PSM Makassar
M Reza Arya, Aloisio Soares Neto, Shyahrul Lasinari, Victor Luis Filho, Yuran fernandes, Ananda Raehan, Daisuke Sakai, Latyr Fall, Rizky Eka, Nermin Haljeta, Victor Dethan.
Bernardo Tavares
Persija
Andritany Ardhiyasa, Hansamu Yama, Rio Fahmi, M Ferarri, Ondrej Kudela, Pablo Andrade, Ramon Bueno, Ryo Matsumura, Syahrian Abimanyu, Witan Sulaeman, Marko Simic, Gustavo Almeida.
Pelatih: Carlos Pena
(Sina)