Fulham menyingkirkan Manchester United dari Piala FA sampai adu penalti. Tim berjuluk The Cottagers itu disebut bisa menang dalam 90 menit saja.

Bertanding di Old Trafford, Minggu (2/3/2025) malam WIB, MU dan Fulham bermain imbang 1-1 sampai babak tambahan. Fulham unggul lebih dulu via Calvin Bassey pada babak pertama, bisa disamakan dengan gol Bruno Fernandes pada babak kedua.

Sampai babak tambahan, MU dan Fulham sama-sama tak bisa mencetak gol. MU vs Fulham lanjut ke babak adu kiper.

Saat tos-tosan, dua eksekutor MU, Joshua Zirkzee dan Victor Lindelof gagal. Penendang Fulham sukses, untuk memastikan kemenangan 4-2.

Manajer Fulham, Marco Silva, yang menilai tim asuhannya pantas menang dalam waktu 90 menit saja.

"Saya pikir ya. Saya tahu mereka mempunyai peluang, tapi saya pikir kami adalah tim terbaik di atas lapangan. Tim kami menguasai bola, mendominasi bola. Kami pantas untuk bisa lolos ke babak berikutnya," kata Marco Silva di BBC.

Fulham akan melawan Crystal Palace di babak perempatfinal Piala FA. Marco Silva antusias menatap derby London ini.

"Ini akan menjadi pertarungan hebat antara dua tim bagus. Mereka ada di performa hebat di laga tandang. Derby London," kata Marco Silva.

Baca Lebih Lanjut
Babak I: Man United Tertinggal 0-1 dari Fulham
Detik
Ambisi Besar Fulham Saat Dijamu Man United di Piala FA
Detik
Amorim Bela Dorgu, Puas dengan Performa MU
Detik
Seru! MU Vs Ipswich Imbang 2-2 di Babak Pertama
Detik
Solskjaer Sesalkan Keputusan MU Jual Scott McTominay
Detik
Hasil Liga Inggris: MU Menang dengan 10 Pemain, Liverpool & City Berjaya
KumparanBOLA
Hanya 11 Menit Sehari, Latihan Ini Bisa Bikin Anda Lebih Sehat dan Panjang Umur
Tim TribunStyle
Tiket Whoosh Bisa Dijadwal Ulang 15 Menit Setelah Waktu Keberangkatan, Segini Biayanya
Detik
Demi Dapat Trofi, Bruno Fernandes Disarankan Tinggalkan MU
Detik
MU Seret Kemenangan, Amorim Minta Fokus ke Depan
Detik