BANJARMASINPOST.CO.ID, BANYUASIN - Tawuran di  jalan Palembang-Betung tepatnya depan SPBU Desa Durian Daun Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin, Sumsel meminta korban jiwa pada Rabu (5/3/2025) sekitar pukul 3.30 WIB. 

Seorang remaja bernama Risky tewas setelah menerima tusukan senjata tajam di dada dan perut.

Selain Rizky, Sejumlah remaja lainnya, juga mengalami luka akibat tusukan senjata tajam.

Informasi dihimpun, tawuran antara sekelompok remaja dari Betung dan sekelompok remaja Pangkalan Balai di Durian Daun Betung, saat sama-sama jalan-jalan subuh dan bertemu di lokasi kejadian. 

AK yang mengalami luka tusuk dilengan mengungkapkan, ia bersama 11 temannya saat itu tengah jalan-jalan subuh menggunakan sepeda motor.

 Tiba-tiba saat di lokasi, melintas sekitar 20 orang yang mengendarai motor dan langsung melakukan penyerangan. 

"Aku luka di lengan, satu teman kami meninggal bernama Risky. Ada pula teman lainnya Rian yang luka tusuk di pinggang," katanya.  

Karena saling serang, ada yang mengalami luka-luka termasuk teman mereka Risky yang mengalami luka tusuk di dada dan perut, sehingga nyawanya tidak dapat diselamatkan lagi. 

Tawuran yang terjadi sempat membuat warga menjadi cemas.

Terlebih, diketahui bila ada yang membawa sajam hingga berujung pada penusukan.

 Warga yang sempat melihat korban Risky dan dua temannya mengalami luka, langsung berinisiatif membawa korban RSUD Banyuasin.

Dari informasi yang diperoleh, remaja  yang terlibat tawuran saat ini masih dibawa ke Polres Banyuasin untuk dimintai keterangan.

Baca Lebih Lanjut
BREAKING NEWS : 1 Remaja Tewas Saat Tawuran di Palembang-Betung Banyuasin, Ditusuk di Dada dan Perut
Slamet Teguh
Viral Tawuran Remaja Makan Korban di Sunter, 2 Pelaku Ditangkap
Detik
Polisi Amankan Geng Remaja Mau Tawuran Saat Sahur di Bogor
Detik
Viral Perang Sarung di Lubuklinggau Meresahkan Warga, 20 Remaja Ditangkap Polisi
Slamet Teguh
Remaja di Palembang Tertembak Saat Ada Tawuran di Kertapati, Terkapar Setelah Terdengar Letusan
Slamet Teguh
Seorang Remaja Tewas Saat Berenang di Sungai Cilaku Cianjur, Korban Sempat Minta Tolong
Mutiara Suci Erlanti
Perang Sarung di Grobogan Meresahkan, Pelakunya Remaja Bawa Senjata Tajam
Muh radlis
Bahagianya Syarifudin, Buruh Serabutan di Banyuasin Dapat Bantuan Bedah Rumah dari Polda Sumsel
Shinta Dwi Anggraini
Begini Cara Polisi Antisipasi Tawuran di Bulan Ramadan 2025, Dalam 3 Hari Tangkap 10 Remaja
Muh radlis
Remaja Tawuran Jelang Sahur di Ciputat, 'Perang' Sarung Isi Batu
Detik