Duel antara Manchester United vs Arsenal tersaji dalam pertandingan lanjutan Liga Inggris 2024/25 di Old Trafford pada Minggu (9/3) malam WIB.
Laga ini berakhir imbang 1-1.
MU menurunkan Andre Onana, Matthijs de Ligt, Victor Lindelof, Leny Yoro, Noussair Mazraoui, Bruno Fernandes, Casemiro, Diogo Dalot, Alejandro Garnacho, Christian Eriksen, dan Joshua Zirkzee sebagai starter.
Sementara, starting XI Arsenal diisi oleh David Raya, Jurrien Timber, William Saliba, Gabriel Magalhaes, Riccardo Calafiori, Martin Odegaard, Thomas Partey, Declan Rice, Ethan Nwaneri, Mikel Merino, dan Leandro Trossard.
Penjaga gawang Manchester United Andre Onana berebut bola dengan pemain Arsenal Mikel Merino pada pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (9/3/2026).<div class=
Foto: Phil Noble/REUTERS" class="ImageLoaderweb__StyledImage-sc-zranhd-0 kOaRZk">
zoom-in-whitePerbesar
Penjaga gawang Manchester United Andre Onana berebut bola dengan pemain Arsenal Mikel Merino pada pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (9/3/2026). Foto: Phil Noble/REUTERS
Meski bermain sebagai tim tamu, Arsenal tampil lebih dominan di babak pertama. Mereka banyak menciptakan peluang berbahaya, dan memegang penguasaan bola hingga 68 persen.
Sepuluh menit laga berjalan, Arsenal melakukan umpan-umpan pendek di daerah pertahanan MU. Peluang tersebut dieksekusi oleh Mikel Merino, namun masih melebar tipis.
Sembilan menit berselang, Martin Odegaard menebar ancaman dengan sepakan mendatar on target. Bola hasil sepakan Martin Odegaard masih bisa ditangkap Andre Onana.
Leandro Trossard juga ikut mengancam gawang tim tuan rumah pada menit 31. Ia mendapatkan ruang tembak, lalu melepaskan sepakan melengkung yang mengarah ke pojok kiri gawang MU. Bola masih belum menemui sasaran.
Meski terus ditekan, MU bisa unggul terlebih dahulu di pengujung babak pertama. Gol tercipta lewat sepakan bebas jarak dekat yang dilepaskan Bruno Fernandes. 1-0 MU unggul hingga turun minum.
Pemain Manchester United Victor Lindelof berebut bola dengan pemain Arsenal Leandro Trossard pada pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (9/3/2026). Foto: Phil Noble/REUTERS
zoom-in-whitePerbesar
Pemain Manchester United Victor Lindelof berebut bola dengan pemain Arsenal Leandro Trossard pada pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, Inggris, Minggu (9/3/2026). Foto: Phil Noble/REUTERS
MU nyaris menggandakan keunggulan di awal-awal babak kedua. Peluang emas tercipta diawali skema serangan balik cepat. Noussair Mazraoui berada dalam posisi bebas saat menyambut crossing dari sisi kiri. Ia menendang bola ke arah gawang, lalu diselamatkan kiper Arsenal.
Upaya Arsenal untuk menyamakan kedudukan berbuah hasil pada menit 74. Jurrien Timber beraksi di sisi kanan, lalu memberikan bola ke Declan Rice. Peluang tersebut diselesaikan dengan sepakan first time yang mengarah ke pojok kanan gawang MU.
Setelah itu, pertandingan berjalan semakin seru. Kedua tim sama-sama berusaha keras untuk mencetak gol kedua. MU hampir mengunci kemenangan di pengujung pertandingan. Sepakan jarak dekat Bruno Fernandes digagalkan penjaga gawang Arsenal, David Raya.
Pertandingan berakhir imbang 1-1.
Baca Lebih Lanjut
Sengit, Manchester United Vs Arsenal Berakhir 1-1
Detik
Hasil Liga Champions Tadi Malam - Arsenal Pesta Gol, Real Madrid Tekuk Atletico, Dortmund Imbang
Ilham Fazrir Harahap
Hasil Lengkap Liga Champions Dini Hari Tadi, Arsenal Pesta Gol, Real Madrid Menangi Derbi
Taufik ismail
Rekap Hasil 16 Besar Liga Eropa: Handsball Bruno Gagalkan Kemenangan MU, Tottenham Apes
Dwi Setiawan
MU Vs Arsenal: Arteta Frustrasi The Gunners Gagal Menang meski Dominan
Detik
Jadwal Bola Liga Inggris Siaran Live TV: Man United vs Arsenal Tayang SCTV? Forest vs City Pembuka
Rahmadhani
Arsenal Menggila di Liga Champions, Pesta 7 Gol ke Gawang PSV, Martin Odegaard Sumbang 2 Gol
Salomo Tarigan
HASIL Lengkap Liga Eropa, AS Roma Menang, Spurs Kalah, Man United Imbang, Berikut Jadwal Leg II
Salomo Tarigan
Rekap Hasil 16 Besar Liga Champions: Arsenal Paling Gila, Liverpool & Barcelona Menang Tidak Biasa
Muhammad Nursina Rasyidin
Klasemen Liga Inggris: Liverpool Unggul 16 Poin di Puncak
Detik