TIMESINDONESIA, KEDIRI – Pjs Bupati Kediri Heru Wahono Santoso, menghadiri acara Grand Final Duta Genre Kabupaten Kediri 2024 yang bertempat di gedung Bhagawanta bahri Kabupaten Kediri, Rabu (20/11/2024).
Kegiatan Pemilihan Duta Generasi Berencana (GenRe) Kabupaten Kediri merupakan kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan potensi dan kreativitas remaja. Peserta yang terpilih akan menjadi role model bagi teman sebaya atau generasi muda untuk merencanakan masa depan yang lebih baik.
Pjs Bupati Kediri Heru Wahono Santoso mengungkapkan, bahwa generasi muda harus berprestasi dan mempunyai rencana-rencana yang matang untuk masa depannya. Dengan adanya gelaran Duta Genre ini, maka diharapkan para generasi muda ikut serta berlomba dan menjadi generasi muda yang selalu positif menjauhi hal-hal yang negatif.
"bahwa generasi muda harus berprestasi dan mempunyai rencana-rencana yang matang untuk masa depannya. " Dengan adanya gelaran Duta Genre ini, maka diharapkan para generasi muda ikut serta berlomba dan menjadi generasi muda yang selalu positif menjauhi hal yang negatif," pesannya.
Heru menambahkan, dengan dinamisnya perkembangan zaman saat ini, ditambah kompleksnya permasalahan transisi remaja, menyebabkan semakin banyak disrupsi dalam kehidupan sehari-hari. Sebagai contoh kian maraknya penyimpangan norma yang mulai dinormalisasi di masyarakat, terutama dari kalangan muda, "pungkasnya. (d)
Contact to : xlf550402@gmail.com
Copyright © boyuanhulian 2020 - 2023. All Right Reserved.